Simpan Nomor Ini jika KJP Plus Tahap 2 SD, SMP, SMA/SMK Alami Kendala Pencairan: Kapan KJP Cair Oktober 2021?

- 5 Oktober 2021, 09:40 WIB
Info jadwal pencairan KJP Plus Oktober 2021
Info jadwal pencairan KJP Plus Oktober 2021 /Pemprov DKI Jakarta/

SEPUTAR LAMPUNG - Pemerintah akan selalu update info terbaru kapan pencairan KJP Plus SD, SMP SMA, dan SMK Tahap 2 pada Oktober 2021. Masyarakat dapat menyimpan nomor berikut agar dapat digunakan untuk melakukan aduan saat pencairan KJP Plus Tahap 2.

Biasanya Pemprov DKI Jakarta akan menginstruksikan dan memberikan arahan kepada Disdik DKI Jakarta atau UPT P4OP terkait kapan cair dana KJP Plus SD SMP SMA dan SMK Tahap 2.

Per 1 Oktober hingga 13 Oktober 2021 Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta mulai mengumumkan data final penerima KJP Plus.

Baca Juga: Penyebab BSU Tahap 4 dan 5 Gagal Cair ke 758ribu Pekerja, Pemilik Rekening BCA Segera Cek Akun Kemnaker.go.id

Siswa yang telah mengumpulkan data ke sekolah masing-masing tinggal menunggu pengumuman data final penerima KJP Plus DKI Jakarta 2021.

Seperti diketahui, sebelumnya bantuan pendidikan KJP Plus Tahap 1 disalurkan sejak Mei 2021 kepada 859.468 siswa SD, SMP, SMA dan SMK.

Kini, Disdik DKI Jakarta kembali membuka pendaftaran atau pendataan siswa calon penerima KJP Plus Tahap 2/2021 pada 13 September 2021 dan hingga saat ini telah memasuki tahap pengumuman data final penerima KJP Plus.

Bantuan dana KJP Plus diperuntukkan untuk siswa yang memenuhi kriteria dan persyaratan, sebagaimana ditetapkan oleh pemerintah DKI Jakarta.

Namun, tidak semua siswa dapat memperoleh bantuan dana KJP Plus di tahap 2 hanya beberapa siswa saja yang berhak menerima KJP Plus 2021, di antaranya siswa yang terdaftar dan masih aktif di salah satu satuan pendidikan di Provinsi DKI Jakarta.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x