Sidang Kode Etik Ferdy Sambo Dihadiri Kompolnas dan Sejumlah Saksi, Kapan Hasilnya akan Diumumkan?

- 25 Agustus 2022, 10:00 WIB
Ferdy Sambo dan 35 Polisi Jalani Sidang Kode Etik, Karir Kepolisian Sang Jenderal Segera Ditentukan
Ferdy Sambo dan 35 Polisi Jalani Sidang Kode Etik, Karir Kepolisian Sang Jenderal Segera Ditentukan /ANTARA/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Mabes Polri menggelar sidang Komisi Kode Etik Polri (KKE) terhadap eks Kadiv Propam Irjen. Pol. Ferdy Sambo sejak pukul 09.00 WIB.

Sidang kode etik terhadap Ferdy Sambo dilaksanakan secara tertutup dan dipimpin langsung oleh Jenderal Bintang 3.

Jenderal Bintang 3 yang ditunjuk untuk memimpin langsung sidang kode etik Ferdy Sambo adalah Kepala Badan Intelijen Keamanan (Kabaintelkam) Polri Komjen Pol. Ahmad Dofiri.

Ferdy Sambo sendiri sudah diketahui sudah berada di ruang sidang KKEP Gedung TNCC Lantai Mabes Polri sejak pukul 07.30 WIB.

Baca Juga: Banjir Hadiah Terbaru Mora dan Primogems, Segera Klaim Redeem Code Genshin Impact Hari Ini 25 Agustus 2022

Tak hanya dihadiri oleh Ketua, wakil ketua dan anggota KKEP Polri, sidang kode etik Ferdy Sambo juga diikuti oleh Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas).

"Kompolnas hadir menyaksikan sidang untuk menjaga transparansi," kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo seperti dikutip dari Antara pada Kamis, 25 Agustus 2022.

Selain itu, dalam sidang kode etik ini, dihadirkan juga sejumlah saksi terkait kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Seperti diketahui, dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir J, Tim Khusus Polri telah menetapkan lima orang sebagai tersangka.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: PMJ News ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x