Mengapa Dana PIP 2023 Batal Cair? Ini 10 Sebab dan Update Pencairan hingga Hari Ini di BRI BNI BSI

5 Juni 2023, 17:15 WIB
Dana PIP 2023 telah cair hingga ke 6,7 juta lebih siswa pemilik KIP melalui BRI BNI BSI. Ini 10 sebab yang batalkan pencairan dana bantuan. /Rika Widiastuti/Seputarlampung.com

SEPUTARLAMPUNG.COM – Pencairan dana Program Indonesia Pintar atau PIP 2023 bisa saja batal karena 10 sebab berikut ini. Simak data pencairan terbaru hingga hari ini, 5 Juni 2023 di bank penyalur resmi BRI BNI BSI berikut ini.

Dari data terbaru di laman resminya, hingga hari ini bansos dana bantuan pendidikan PIP 2023 telah cair di BRI BNI BSI ke 6,7 juta lebih siswa SD-SMA/SMK pemilik Kartu Indonesia Pintar (KIP).

Berikut jumlah dana bantuan PIP 2023 yang diterima siswa pemilik KIP dan dapat dicairkan  melalui BRI BNI BSI:

- SD/MI/Paket A mendapat Rp450 ribu per tahun

- SMP/MTS/Paket B mendapat Rp750 ribu

- SMA/SMK/MA/Paket C mendapat Rp1 juta

Baca Juga: PIP 2023 Tak Bisa Cair di BRI, BNI, BSI jika Sampai 30 Juni Belum Lakukan Ini, Cek Penerima Termin 2 di Sini

Berikut data terbaru pencairan PIP 2023 per 5 Juni 2023:

- Pencairan jenjang SD: 3.553.867

- Pencairan jenjang SMP: 2.179.130 

- Pencairan jenjang SMA: 461.283   

- Pencairan jenjang SMK: 590.815

Total pencairan dana PIP 2023 hingga 5 Juni 2023 adalah 6.785.095 siswa SD-SMK.

Baca Juga: TERBARU! PIP 2023 Sudah Cair ke 6,7 Juta Siswa SD-SMK, Ini Sebab Punya KIP tapi Dana Bantuan Tak Disalurkan

Berikut ini 10 sebab dana PIP 2023 batal cair ke siswa SD-SMA/SMK:

  1. Peserta didik tidak punya Kartu Indonesia Pintar (KIP)
  2. Peserta didik bukan berasal dari keluarga miskin/rentan miskin dengan pertimbangan khusus
  3. Peserta didik SMK yang tidak menempuh studi keahlian kelompok bidang: Pertanian, Perikanan, Peternakan, Kehutanan, Pelayaran, dan Kemaritiman.
  4. Peserta didik yang tidak punya SK nominasi penerima PIP
  5. Peserta didik yang tidak punya SK pemberian PIP
  6. Peserta didik yang tidak menjaga atau menyimpan KIP dengan baik
  7. Peserta didik yang menyalahgunakan dana PIP yang diberikan
  8. Peserta didik yang putus sekolah
  9. Peserta didik yang tidak giat belajar, tidak tekun, dan tidak disiplin
  10. Peserta didik belum melakukan aktivasi rekening PIP

Baca Juga: HORE! PIP 2023 Cair Mei-September, Sayangnya 9 Hal Ini Gagalkan Siswa Terima Bantuan, Cek Penerima di Sini

Cara mengecek nama penerima PIP 2023

Bagi Anda yang ingin tahu apakah jadi penerima PIP 2023 atau tidak, bisa langsung cek melalui laman pip.kemdikbud.go.id.

Kemudian temukan menu “Cek Penerima PIP” dan isikan NISN, Tanggal Lahir, dan Nama Ibu Kandung dalam kolom yang tersedia.

Jika sudah, langsung klik “Cek Data” dan data akan menampilkan informasi terkait jadi penerima dana bantuan PIP 2023 atau tidak.

Demikianlah informasi terkini mengenai PIP 2023 yang telah cair kembali hingga ke 6,7 juta lebih siswa per 5 Juni 2023 beserta 10 sebab siswa yang gagal mendapat PIP.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: indonesiapintar.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler