Pendaftaran KIP Kuliah 2023 untuk SNBP Jalur Prestasi Dibuka Hari Ini, Cek Syarat dan Cara Daftarnya

- 16 Februari 2023, 09:00 WIB
Cara daftar KIP Kuliah 2023 jalur Prestasi atau SNBP 2023, ditutup 27 Februari 2023.
Cara daftar KIP Kuliah 2023 jalur Prestasi atau SNBP 2023, ditutup 27 Februari 2023. /indonesiapintarkemdikbud

SEPUTARLAMPUNG.COM -  Pendaftaran KIP Kuliah 2023 untuk Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) atau Jalur Prestasi dibuka mulai hari ini, Kamis, 16 Februari 2023.

Berdasarkan jadwal resminya, KIP Kuliah jalur SNBP 2023 ini akan ditutup pada 27 Februari 2023 mendatang.

Siswa yang ingin mengikuti jalur prestasi atau SNBP 2023, diharapkan segera melakukan pendaftaran KIP Kuliah di laman resmi https://kip-kuliah.kemdikbud.go.id/.

Sebelum mendaftar KIP Kuliah 2023, siswa perlu menyiapkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN), Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN), dan Nomor Induk Kependudukan (NIK). Pastikan bahwa NISN, NPSN, dan NIK calon mahasiswa valid dan sesuai dengan Dapodik.

Baca Juga: Inilah 2 Profil Kampus di Depok yang Masuk Universitas Terbaik se-Indonesia Versi EduRank 2022, Kampus Mana?

Jika menemukan kendala saat pendaftaran KIP Kuliah 2023, seperti NIK, NISN dan NPSN yang tidak terbaca oleh sistem KIP Kuliah, maka siswa perlu koordinasi dengan operator DAPODIK/EMIS di sekolah masing-masing.

Kemudian operator di sekolah dapat melakukan perbaikan sumber data secara mandiri oleh operator di https://vervalpd.data.kemdikbud.go.id/.

Sementara bagi siswa lulusan SMA-MA-SMK, silakan lakukan pengajuan perbaikan di Verval Lulusan di alamat https://pd.data.kemdikbud.go.id/verval-lulusan.

Berikut ini syarat dan cara daftar KIP Kuliah 2023, lengkap dengan jumlah bantuan pendidikan yang diterima siswa.

Baca Juga: Mana Pilihanmu? Ada 11 Kampus Terbaik di Surakarta Jawa Tengah Versi EduRank 2022, Referensi SNPMB 2023

Syarat Daftar KIP Kuliah 2023

Dilansir Seputarlampung.com dari laman resminya, berikut ini syarat daftar KIP Kuliah 2023 bagi siswa SMA Sederajat:

1. Penerima KIP Kuliah 2023 adalah siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, serta memiliki NISN, NPSN dan NIK yang valid;

2. Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah;

3. Siswa SMA/ SMK/ MA atau sederajat yang lulus pada tahun berjalan dengan potensi akademik baik dan mempunyai Kartu KIP atau memiliki Kartu Keluarga Sejahtera atau terdata di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) Kemensos;

4. Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada Prodi dengan Akreditasi A atau B, dan dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C.

Baca Juga: Rekomendasi Daftar 8 SMA Terbaik di Kota Magelang Versi LTMPT 2022, Inilah Perolehan Skor dan Rankingnya

Cara Daftar KIP Kuliah 2023

Ini tata cara daftar KIP Kuliah 2023 melalui online di laman resminya:

1. Siswa dapat langsung melakukan pendaftaran secara mandiri di web Sistem KIP Kuliah pada laman kip-kuliah.kemdikbud.go.id

2. Pada saat pendaftaran, siswa memasukkan NIK, NISN, NPSN dan alamat email yang valid dan aktif

3. Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan melakukan validasi NIK, NISN dan NPSN serta kelayakan mendapatkan KIP Kuliah

4. Jika proses validasi berhasil, Sistem KIP Kuliah selanjutnya akan mengirimkan Nomor Pendaftaran dan Kode Akses ke alamat email yang didaftarkan

5. Siswa menyelesaikan proses pendaftaran KIP Kuliah dan memilih jalur seleksi yang akan diikuti, seperti SNBP, UTBK-SNBT, dan jalur mandiri

Baca Juga: Hanya Ada 1 Kampus di Kota Tegal yang Masuk Daftar Universitas Terbaik Dunia Versi EduRank, Ini Profilnya

6. Selanjutnya, Siswa menyelesaikan proses pendaftaran di portal atau sistem informasi seleksi nasional masuk perguruan tinggi sesuai jalur seleksi yang dipilih. Proses sinkronisasi dengan sistem tersebut akan dilakukan kemudian dengan skema host-to-host.

Bagi calon penerima KIP Kuliah yang telah dinyatakan diterima di Perguruan Tinggi, dapat dilakukan verifikasi lebih lanjut oleh Perguruan Tinggi sebelum diusulkan sebagai calon mahasiswa penerima KIP Kuliah.

Jumlah Bantuan KIP Kuliah

Apa saja yang didapat mahasiswa jika lolos KIP Kuliah 2023? Melansir laman resminya, KIP Kuliah memberikan pembiayaan sebagai berikut:

  1. Pendaftaran KIP-Kuliah tidak dikenakan biaya.
  2. Bebas biaya pendidikan yang dibayarkan kepada perguruan tinggi
  3. Subsidi biaya hidup sebesar Rp700.000 / bulan yang disesuaikan dengan pertimbangan biaya hidup di masing masing wilayah

Baca Juga: 10 PTS Unggulan Masuk Universitas Terbaik Dunia 2023 di Indonesia Versi Webometrics, Ada Kampusmu?

Jika ada pihak pihak yang memungut biaya pada calon pendaftar, pendaftar, atau penerima KIP-Kuliah di luar ketentuan tersebut bisa melapor ke Helpdesk KIP Kuliah.

Itulah syarat dan cara daftar KIP Kuliah 2023, lengkap dengan jumlah bantuan pendidikan yang diterima siswa. Segera daftar sebelum ditutup pada 27 Februari 2023 untuk jalur prestasi atau SNBP.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x