Dibuka Hari Ini! Segera Lakukan Pendaftaran DTKS DKI Jakarta Tahap 4 di Link Ini, Dapatkan Berbagai Manfaat

- 15 November 2022, 06:00 WIB
Pendaftaran DTKS DKI Jakarta Tahap 4 dibuka hari ini./ Tangkapan layar Instagram dinsosdkijakarta
Pendaftaran DTKS DKI Jakarta Tahap 4 dibuka hari ini./ Tangkapan layar Instagram dinsosdkijakarta /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Pendaftaran data terpadu kesejahteraan sosial (DTKS) tahap 4 2022 untuk warga DKI Jakarta resmi dibuka pada hari ini, 15 November 2022.

Pendaftaran DTKS DKI Jakarta ini akan berlangsung sekitar 1 (satu) bulan dengan batas akhir daftar pada 15 Desember 2022.

DTKS sendiri merupakan data induk yang berisi data pemerlu pelayanan kesejahteraan sosial. Di mana data ini menjadi acuan dalam program penanganan fakir miskin dan penyelenggaraan kesejahteraan sosial.

Nantinya, keluarga yang terdaftar di DTKS bisa mendapatkan berbagai manfaat skema bantuan sosial (bansos) dari Pemerintah baik dari APBN maupun APBD.

Baca Juga: Rekomendasi Ide Lomba Memperingati Hari Guru Nasional 25 November 2022, Pasti Bikin Guru Terkesan dan Bangga

Bansos yang berasal dari APBN adalah PBI, PKH, dan BPNT. Sedangkan bansos yang berasal dari APBD DKI Jakarta adalah KLJ, KPDJ, KAJ, KPAR, KJP Plus, KJMU, dan BPMS.

Ada 7 (tujuh) persyaratan yang wajib Anda penunhi sebelum mendaftar DTKS DKI Jakarta, yakni:

1. Berstatus sebagai warga DKI Jakarta

2. Memiliki KTP DKI Jakarta

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Dinsos DKI Jakarta


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x