Lolos Verifikasi tapi BSU 2022 Belum Cair? Ternyata Ini yang Terjadi pada Data Anda yang Dikirim ke Kemnaker

- 6 Oktober 2022, 18:12 WIB
Ini cara cek penerima BSU Tahap 2 yang segera cair, kamu termasuk?
Ini cara cek penerima BSU Tahap 2 yang segera cair, kamu termasuk? //Tangkapan layar Instagram.com/@kemnaker/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Banyak pekerja yang menantikan dana Bantuan Subsidi Upah atau BSU 2022 menyebutkan bahwa mereka tak kunjung dapat BLT Subsidi Gaji Rp600.000 tersebut meski telah lolos Verifikasi. Ini yang terjadi pada data Anda yang dikirim ke Kemnaker.

Sebagai informasi, hingga pekan ini tahap pencairan dana BSU 2022 kepada para pekerja yang telah lolos verifikasi akhir oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah sampai pada tahap keempat.

Penyaluran resmi dana BSU 2022 dari Kemnaker ini hanya melalui bank BUMN yang dikenal dengan Himbara, yakni BRI, BNI, BTN, dan Mandiri. Sementara khusus wilayah Provinsi Aceh dana BLT Subsidi Gaji Rp600.000 disalurkan melalui BSI.

Baca Juga: Per 6 Oktober 2022 Dana PIP Telah Disalurkan ke 11,6 Juta Siswa SD, SMP, SMA, dan SMK, Cek NISN di Sini

Terkait pekerja yang belum atau tidak punya rekening Himbara, maka penyaluran akan dilakukan oleh Kemnaker melalui kantor pos terdekat.

Lantas, kenapa dana BSU 2022 Rp600.000 belum cair ke rekening pekerja padahal sudah mendapatkan notifikasi lolos verifikasi dari BPJS Ketenagakerjaan?

Perlu diketahui, cek status penerima BSU bukan hanya melalui situs BPJS Ketenagakerjaan, tetapi juga melalui situs resmi Kemnaker, yakni bsu.kemnaker.go.id.

Pada situs BPJS Ketenagakerjaan, peekerja hanya dapat memastikan lolos verifikasi sebagai calon penerima BSU karena tercatat aktif sebagai peserta hingga iuran terakhir yang dibayarkan per Juli 2022.

Baca Juga: Pertamina Buka 20 Lowongan Kerja Terbaru 2022, Klik recruitment.pertamina.com, Simak Daftar Gajinya di Sini

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x