Ada 241.706 Pekerja di Lampung Segera Ditransfer Dana BSU, Termasuk Daerahmu? Cek Penerima Subsidi Gaji

- 11 September 2022, 14:00 WIB
BSU 2022 cair untuk pekerja di Lampung.
BSU 2022 cair untuk pekerja di Lampung. /Tangkap layar bsu.kemnaker.go.id

SEPUTARLAMPUNG.COM - Ada 241.706 pekerja segera ditransfer dana BSU 2022 di Lampung, termasuk daerahmu? Cek penerima Subsidi Gaji Rp600.000.

Syarat yang paling utama agar anda dapat bantuan BSU Subsidi Gaji Tahap 1 adalah pastikan anda Warga Negara Indonesia (WNI) yang dibuktikan dengan Nomor Induk Kependudukan.

Setelah itu, pastikan anda terdaftar sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan, serta memiliki gaji atau upah paling banyak sebesar Rp 3,5 juta per bulan.

Baca Juga: Awas NIK Dicatut Parpol! Cek NIK KTP di Link Resmi KPU, Apakah Terdaftar sebagai Anggota Parpol Pemilu 2024?

Adanya bantuan Subsidi Upah (BSU) 2022 sebesar Rp600.000 sangat membantu pekerja atau buruh yang terdampak pandemi Covid-19 dan salah satunya dapat menekan angka pekerja yang terkena PHK di suatu perusahaan.

Perlu diketahui bahwa kuota penerima BSU tahap awal di berbagai wilayah atau daerah Kabupaten/Kota berbeda-beda. Kendati demikian, para pekerja dapat melihat informasi terbaru di laman resmi media sosial Kemnaker RI.

Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Provinsi Lampung mengatakan bahwa sebanyak 241.706 orang akan menerima bantuan tersebut.

Baca Juga: Penerima BLT BBM Lampung Diperkirakan Capai 700.896 KPM, Ini Cara Cek Status Penerimanya

"Kemarin sudah dibicarakan kuota penerima BSU untuk Lampung ada 241.706 orang pekerja," ujar Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Lampung, Agus Nompitu seperti dikutip dari ANTARA.

Dia mengatakan, pekerja yang memenuhi persyaratan itu akan menerima BSU senilai Rp600.000 melalui Himpunan Bank Milik Negara (Himbara) dan PT Pos Indonesia.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x