MANTAB! Inilah Resep Seblak Kuah Kental dan Aneka Toping, Sawi, Sosis, Kerupuk, Asli Khas Bandung

- 25 Desember 2022, 18:15 WIB
Inilah Resep Seblak Kuah Kental dan Aneka Toping, Sawi, Sosis, Kerupuk, Asli Khas Bandung
Inilah Resep Seblak Kuah Kental dan Aneka Toping, Sawi, Sosis, Kerupuk, Asli Khas Bandung /Elda Mayani/Seputar Lampung

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut resep seblak kuah kental dan aneka toping, sawi, sosis, kerupuk, asli khas Bandung, rasanya gurih, enak, dan pedas.

Membuat makanan seblak dapat dilakukan oleh siapapun dengan mudah dan soal rasa sudah pasti enak, jika dimasak dengan resep yang benar dan bumbu sesuai takaran.

Bagi pecinta makanan seblak, Anda dapat membuat olahan seblak dengan berbagai toping, seperti tambahan sawi, sosis, kerupuk.

Atau jika ingin mengolah makanan seblak khas Bandung, bisa mencatat resep olahan seblak kuah kental dan aneka toping, sawi, sosis, kerupuk di bawah ini.

Baca Juga: Jadwal TV Hari Ini Senin 26 Desember 2022: NET TV, Trans7, RCTI, Indosiar, SCTV, ANTV, MNCTV, TransTV, GTV

Apalagi saat musim hujan adalah waktu yang tepat untuk membuat sajian makanan yang hangat, enak dan bisa dibuat sendiri di rumah.

Olahan  seblak sudah menjadi menu makanan yang wajib ada saat musim hujan, karena cara membuatnya yang mudah dan rasanya juga tidak kalah enak dengan makanan lainnya.
Jika Anda mengolah dengan sajian seblak yang biasa saja, coba membuat seblak  dengan kuah kental komplit aneka toping, sawi, sosis, kerupuk.

Tak hanya di musim hujan saja, seblak  dengan kuah kental komplit  aneka toping, sawi, sosis, kerupuk bisa dibuat setiap saat, bisa pagi, siang, atau malam, sesuai selera Anda.

Nah, penasaran bukan, bagaimana rasa seblak kuah kental dan aneka toping, sawi, sosis, kerupuk?

Baca Juga: Bocoran Sinopsis Reborn Rich Episode Terakhir: Dibunuh Dirinya Sendiri, Bisakah Do Joon Selamat?

Berikut resep seblak kuah kental dan aneka toping, sawi, sosis, kerupuk di bawah ini yang telah dirangkum Lampungnesia.com dari kanal YouTube memasak Ika Mardatillah.
Bahan-bahannya:

Langkah pertama, siapkan empat buah bawang putih.

Kemudian,  3 siung bawang merah  dan satu ruas kencur

Cabai rawit sesuai selera, cabe merah, dan juga cabe keriting

Selanjutnya, siapkan dua genggam kerupuk Aci yang warna-warni agar terlihat menggugah selera makan Anda.

Berikutnya, siapkan juga lima biji pentol bakso atau pentol sapi sosis dan satu butir telur, tambahkan juga sawi, bisa sesuai selera.

Bumbu-bumbunya:

• Garam
• Gula
• Penyedap dan Masako dan juga totole

Langkah-Langkah Membuat:

Pertama-tama aku mau rebus dulu kerupuk Aci nya atau juga bisa  direndam, tapi lebih bagus  direbus agar terjamin kebersihannya.

Kemudian haluskan bumbu-bumbunya, seperti bawang merah bawang putih cabe rawit dan juga kencurnya.

Baca Juga: Bagi Anda yang Melakukan Perjalanan Darat untuk Liburan Nataru, Waspadai Sejumlah Titik Rawan Lalu Lintas Ini

Selanjutnya,  potong-potong bakso sapi nya sesuai selera dan juga potong-potong sosisnya
Kemudian, siapkan bumbunya untuk diblender atau bisa diulek bebas.

Selanjutnya, langsung saja kita tumis bumbu-bumbu seblaknya sampai matang dan juga wangi.

Nah, saat menumis, jangan lupa tambahkan beberapa garam penyedap, agar lebih enak dan l tumis sampai benar-benar matang.

Setelah, bumbunya matang tambahkan sekitar dua gelas air. kalau teman-teman suka yang lebih berkuah bisa ditambah tiga gelas air.

Kemudian,  kita tunggu mendidih ya airnya dan apabila sudah mendidih, kita bisa masukin pentol dan juga sosisnya.

Selanjutnya kita masukin sawinya dan aduk-aduk. Jangan lupa, tambahkan kerupuk Acinya yang tadi sudah direbus dan kita aduk aduk secara merata.

Baca Juga: MasterChef Indonesia S10 dan Ikatan Cinta Tayang Hari Ini di RCTI, Ini Jadwal TV Minggu 25 Desember 2022

Kemudian terakhir, masukkan telur yang sudah dikocok. Setelah dimasukkan kita aduk aduk sampai rata.

Nah, setelah matang langsung  hidangkan ke mangkuk atau piring, untuk rasanya sudah pasti sedap, enak dan tentuya membuat teman-teman ketagihan.

Itulah olahan resep seblak kuah kental dan aneka toping, sawi, sosis, kerupuk cocok disajikan saat musim hujan, dijamin enak dan pastinya ingin membuatnya setiap hari.***

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah