CEK JakOne Mobile Sekarang! KJP Plus Tahap 1 2022 Agustus Cair ke 849.170 untuk Siswa SD, SMP, SMA/SMK, PKBM

- 15 Agustus 2022, 08:20 WIB
3 kriteria siswa ini pasti tidak dapat KJP Plus Tahap 1 2022 yang telah cair pada Agustus, apakah kamu termasuk?/kjp.jakarta.go.id
3 kriteria siswa ini pasti tidak dapat KJP Plus Tahap 1 2022 yang telah cair pada Agustus, apakah kamu termasuk?/kjp.jakarta.go.id /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut ini informasi KJP Plus Tahap 1 2022 periode Agustus yang cair lagi untuk siswa SD, SMP, SMA, SMK dan PKBM. Cek JakOne Mobile untuk mengecek dana yang diterimanya.

KJP Plus merupakan bantuan yang disalurkan melalui Bank DKI untuk mewujudkan terselenggaranya wajib belajar 12 tahun bagi pelajar yang di wilayah DKI Jakarta.

Untuk informasi pencairan KJP Plus Tahap 1 2022 periode Agustus ini diketahui dari salah satu unggahan di media sosial resmi milik UPT P4OP dan Dinas Pendidikan DKI.

Baca Juga: Klaim Redeem Code Tower of Fantasy Terbaru Hari Ini 15 Agustus 2022, Banjir Hadiah Skin Menarik Tier Terkuat

Adapun bunyi informasi unggahan dari salah satu akun media sosial upt.p4op:

"Pengumuman bagi kamu penerima KJP Plus Tahap 1 Tahun 2022, ada info penting yang harus banget kamu ketahui nih, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap 1 2022 bulan Agustus dilaksanakan mulai tanggal 9 Agustus 2022". Dikutip dari akun Instagram @upt.p4op.

Hingga saat ini untuk jumlah penerima KJP Plus Tahap 1 2022 berjumalah 849.170 siswa dengan rincian sebagai berikut:

Baca Juga: Cara Mudah Lolos Seleksi Kartu Prakerja Gelombang 41 dan Terima Insentif Rp2,4 Juta, Perhatikan 4 Poin Berikut

• SD/MI 409.959 siswa
• SMP/MTs 226.669 siswa
• SMA/MA: 70.763 siswa
• SMK: 139.263 siswa
• PKBM: 2.516 siswa

Berikut ini rincian besaran dana yang nantinya akan diterima oleh siswa SD, SMP, SMA/SMK dan PKBM dari dana KJP Plus yang dikutip seputarlampung.com dari Instagram UPT.P4OP, yakni:

1. Jenjang SD/MI/Sederajat

- Total dana yang diterima SD/MI sebesar Rp250.000 per bulan

- Bonus SPP untuk sekolah swasta Rp130.000 per bulan

Baca Juga: LOGIN pip.kemdikbud.go.id, Dana PIP 2022 Tersalurkan ke 11,6 Juta Siswa SD, SMP, SMA, dan SMK, Ini Rinciannya

2. Jenjang SMP/MTs/Sederajat

- Total dana yang diterima SMP/MTs sebesar Rp300.000 per bulan

- Bonus SPP untuk sekolah swasta Rp170.000 per bulan

3. Jenjang SMA/MA/Sederajat

- Total dana yang diterima SMA/MA sebesar Rp420.000 per bulan

- Bonus SPP untuk sekolah swasta Rp290.000 per bulan

4. Jenjang SMK

- Total dana yang diterima SMK sebesar Rp450.000 per bulan

- Bonus SPP untuk sekolah swasta Rp240.000 per bulan

Baca Juga: TERBARU! Kode Redeem Tower of Fantasy 15 Agustus 2022, Klaim Sekarang, Ribuan Hadiah Menarik Menanti

5. PKBM

- Total dana yang diterima PKBM sebesar Rp300.000

Kemudian dana KJP Plus Tahap 1 2022 periode Agustus ini dapat dimanfaatkan oleh siswa untuk meringankan biaya personal siswa.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x