Kapan KJP PLUS Tahun 2022 Siswa SD/SMA Mulai Cair? Simak Baik-baik Jawaban UPT P4OP Jakarta Berikut

- 4 Januari 2022, 06:01 WIB
Asyik KJP Plus Bulan Januari 2022 Sudah Masuk Rekening Bantuan Rp250 sampai Rp450 ribu, Ini Kata UPT P4OP.
Asyik KJP Plus Bulan Januari 2022 Sudah Masuk Rekening Bantuan Rp250 sampai Rp450 ribu, Ini Kata UPT P4OP. /Tangkapan layar Instagram/@disdikdki//

SEPUTARLAMPUNG.COM – Pertanyaan mengenai bantuan Kartu Jakarta Pintar (KJP Plus) tahun 2022 kapan cair sudah banyak bermunculan.

Dana KJP Plus ini tentunya sangat dinanti-nanti bagi warga DKI Jakarta yang membutuhkan untuk keperluan sekolah anaknya.

KJP PLUS adalah program strategis untuk memberikan akses bagi warga DKI Jakarta dari kalangan masyarakat tidak mampu untuk mengenyam pendidikan minimal sampai dengan tamat SMA/SMK dengan dibiayai penuh dari dana APBD Provinsi DKI Jakarta.

Baca Juga: Siswa SD/SMA Bisa Dapat Dana Rp450 Ribu/Bulan, Daftar KJP Plus Tahap 1 Tahun 2022 Jika Masuk Golongan Ini

Peserta didik tidak mampu adalah peserta didik pada jenjang satuan pendidikan sekolah dasar sampai dengan menengah yang secara personal dinyatakan tidak mampu baik secara materi maupun penghasilan orang tuanya yang tidak memadai untuk memenuhi kebutuhan dasar pendidikan.

Kebutuhan dasar pendidikan yang dimaksud mencakup: seragam, sepatu, dan tas sekolah, biaya transportasi, makanan serta biaya ekstrakurikuler.

Dilansir seputarlampung.com dari Instagram resmi UPT P4OP pada Kamis, 30 Desember 2021, pihak terkait memberikan info bahwa pendataan calon penerima KJP Plus dan KJMU tahap 1 tahun 2022 akan dimulai pada bulan Februari atau Maret.

Baca Juga: Cek Nama Penerima Bansos PKH dan BPNT dari Kemensos di Link Ini, Benarkah BLT Anak Sekolah Cair Januari 2022?

“Selamat pagi. Pendataan KJP Plus dan KJMU Tahap 1 Tahun 2022 rencananya akan dilaksanakan pada Februari/Maret 2022. Silahkan di monitor pengumumannya yang akan diposting pada akun media sosial resmi kami,” tulis @upt.p4op.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Instagram UPT P4OP


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah