Ini LINK Kisi-kisi Materi Soal SKB CPNS 2021 Resmi dari BKN, Cek Dokumen dan Syaratnya di Sini

14 November 2021, 09:40 WIB
Kisi-kisi materi soal tes skb CPNS 2021/Instagram/@bkngoidofficial /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah resmi merilis hasil pengumuman CPNS 2021. Bersamaan dengan itu, BKN juga merilis kisi-kisi materi soal Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) tahap 1.

Sebagaimana isi pengumuman dari BKN, SKB bisa diikuti oleh peserta CPNS 2021 yang telah lolos tes SKD.

Berdasarkan Surat Kepala BKN Nomor 13515/B-KS.04.01/SD/K/2021 pelaksanaan SKB tahap I akan digelar mulai 15-28 November 2021

Bagi peserta yang telah dipastikan lolos menuju tahap SKB, bisa mempersiapkan diri dari sekarang dengan mempelajari materi soal SKB.

Nantinya, nilai SKD dan SKB peserta CPNS akan dilakukan integrasi untuk mendapatkan peserta yang berhak menyandang status sebagai CPNS dan mendapatkan Nomor Induk Pegawai Negeri Sipil (NIP).

Baca Juga: MAU DIAMOND GRATIS? Klaim di Daftar Kode Redeem ML Minggu, 14 November 2021 Terbaru Berikut, Awas Kehabisan

Selain melihat nilai skd dan SKB, peserta juga harus bisa lolos memenuhi batas dari 3 kali jumlah kebutuhan jabatan pada formasi yang dilamar. Hal ini berdasarkan pada Permenpan RB Nomor 27 Tahun 2021.

Jika ada peserta memiliki nilai sama yang masih berada dalam batas 3 kali dari jumlah kebutuhan jabatan, maka nilai mereka diseleksi kembali secara urut dari nilai Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).

Jika hasilnya masih belum didapat, para peserta dengan nilai sama akan diikutkan pada tes SKB.

Materi utama untuk SKB adalah soal-soal yang ada dalam sistem computer assisted test (CAT) yang diselenggarakan BKN.

Selain itu, instansi pusat dan daerah juga bisa mengadakan tes tambahan sesuai kebutuhan masing-masing. Khusus instansi daerah, tes tambahan bukan dalam bentuk wawancara.

Baca Juga: Link Pengumuman Hasil SKD CPNS 2021 Tahap 2, Cek Nama Anda Apakah Lolos

Bentuk tes tambahan pada SKB bisa berupa:

- Psikotes

- Tes potensial akademik

- Tes kemampuan bahasa asing

- Tes kesehatan jiwa

- Tes kesegaran jasmani/tes kesamaptaan

- Tes praktek kerja

- Uji penambahan nilai dari sertifikat kompetensi

- Wawancara

- Tes lain sesuai persyaratan jabatan

Baca Juga: Link Download PDF Buku Tematik Kelas 5 SD/MI Tema 5 Ekosistem Edisi Revisi 2017 K13 Gratis

Syarat Dokumen SKB CPNS 2021 Tahap I

Syarat dokumen SKB tidak jauh berbeda dengan pelaksanaan SKD. Berikut beberapa dokumen yang harus disiapkan peserta:

- KTP asli

- Kartu peserta ujian

- Formulir deklarasi sehat

- Sertifikat vaksin minimal dosis pertama

- Hasil negatif COVID-19 melalui tes RT-PCR yang dilakukan pada 2x24 jam sebelum ujian atau tes antigen dalam waktu 1x24 jam sebelum ujian.

Untuk link kisi-kisi materi soal yang akan diujikan pada tes SKB CPNS 2021 yang dirilis oleh BKN bisa didownload disini (https://www.bkn.go.id/wp-content/uploads/2021/11/1625_PPK-Pusat-PPK-Daerah_Materi-Pokok-Soal-SKB-dengan-CAT-untuk-Seleksi-CPNS-TA-2021.pdf) agar Anda lebih mudah dalam mengaksesnya.

Baca Juga: Ini 6 Syarat Pekerja/Buruh Dapat BSU Rp1 Juta, Benarkah Cair November 2021? Cek dan Pantau di 2 Link Berikut

Jangan lupa untuk memantau terus informasi terkini berkaitan SKB tahap I melalui situs instansi yang berkaitan atau bisa melalui portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Berbagai Sumber BKN

Tags

Terkini

Terpopuler