Profil dan Biodata Lavanya Sivaji Miss World Malaysia 2021 yang Klaim Batik Berasal dari Negaranya

21 Oktober 2021, 21:57 WIB
Profil dan biodata Lavanya Sivaji, Miss World Malaysia yang akui Batik dari negaranya. /Instagram/@lavanyasivaji

SEPUTARLAMPUNG.COM – Miss World Malaysia 2021 Lavanya Sivaji tengah disorot, terutama oleh warganet Indonesia. Pasalnya, wanita yang baru saja mengikuti dan memenangkan ajang kecantikan itu mengakui bahwa Batik berasal dari Malaysia.

Padahal, sebagaimana yang diketahui, Batik adalah milik bangsa Indonesia. Bahkan hal ini telah diakui dan dikukuhkan oleh UNESCO sejak 2009 lalu.

Lavanya mulai dibully warganet Indonesia sejak ia mengunggah foto di akun instagram @lavanyasivaji, yang mengunggah sebuah foto dirinya yang sedang mengenakan gaun cantik bermotif batik berwarna hitam, pada malam final Miss World Malaysia 2021.

Baca Juga: Cair 6 Kali, Siswa Penerima KJP Plus Tahap 2/2021 Tak Cuma Bisa Dapatkan Dana Rp10 Juta, Ada Bonusnya Juga!

Dalam keterangan foto yang ditulisnya, ia mengatakan bahwa batik adalah melambangkan keberagaman di antara orang Malaysia.

"To me kain batik symbolises the diversity among Malaysians, with its various colours, prints & design. Hence, I present to you my evening gown for Miss World Malaysia 2021 made of kain batik Malaysia," tulis Lavanya.

Namun akhirnya Lavanya pun menyatakan permintaan maaf usai mendapat teguran dari kalangan warganet Indonesia, di kolom komentar Instagram-nya.

Selain itu, Lavanya juga mengganti keterangan di foto itu dengan ungkapkan terimakasih kepada masyarakat Indonesia, karena dirinya merasa telah diingatkan untuk menghormati akar budaya dan tradisi.

Baca Juga: Klaim Batik dari Malaysia, Miss World Malaysia Lavanya Sivaji Dibully Warganet Indonesia, Akhirnya Minta Maaf

Apakah Anda penasaran seperti apa sosok dari Lavanya Sivaji ini? Berikut ulasannya.

Lavanya adalah wanita keturunan India yang lahir pada 1996 di Selangor, Malaysia. Ia pernah menempuh pendidikan di Universiti Pertahanan Nasional Malaysia. Setelahnya, ia menjadi dokter di Hospital Angkatan Tentara Tuanku Mizan Zainal Abidin.

Tak hanya itu, wanita yang juga cukup aktif di Instagram ini merupakan pendiri sebuah project advokasi dan charity, yang fokus pada masalah gizi dan kesehatan bernama 4Them.

Lavanya pun sukses meraih gelar Miss World Malaysia 2021 pada 16 Oktober 2021 lalu. Dengan kemenangan ini, maka nantinya Lavanya akan mewakili Malaysia di ajang Miss World 2021 pada Desember mendatang di Puerto Rico.

Baca Juga: Kumpulan Twibbon HUT Kota Pontianak ke- 250 dan Ucapan Selamat Dibagikan ke WA, IG, FB, Sabtu 23 Oktober 2021

  • Biodata Lavanya Sivaji
  • Nama lengkap: Lavanya Sivaji
  • Tempat, tanggal lahir: Selangor, Malaysia, 1996
  • Kebangsaan: Malaysia
  • Pendidikan: Universiti Pertahanan Nasional Malaysia
  • Profesi: Dokter
  • Akun Instagram: @lavanyasivaji

Itulah profil dan biodata Lavanya Sivaji, Miss World Malaysia yang mengklaim Batik berasal dari Malaysia.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler