Update Final Thomas Cup 2020: Skor Sementara INDONESIA Unggul 2-0 dari CHINA, Marcus/Kevin Harus Berpisah

- 17 Oktober 2021, 21:15 WIB
Update final Thomas Cup 2020. Indonesia unggul 2-0 atas China
Update final Thomas Cup 2020. Indonesia unggul 2-0 atas China / Instagram.com/@badminton.ina

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut ini update informasi terbaru final Thomas Cup 2020 atau Piala Thomas antara Indonesia vs China hari ini, Minggu, 17 Oktober 2021.

Pertandingan babak final Thomas Cup 2020 digelar di Denmark mulai pukul 18.00 WIB. Sampai saat ini, Indonesia berhasil unggul 2-0 atas China.

Raihan poin tersebut disumbang oleh Ginting pada partai pertama melawan Lu dan pasangan ganda putra Fajar/Rian pada partai kedua.

Dalam pertandingan partai pertama, Ginting menaklukkan Lu Guang Zu dengan perolehan skor skor 18-21, 21-14, 21-16 dalam waktu 1 jam 17 menit.

Baca Juga: Skor Sementara INDONESIA vs CHINA di FINAL Thomas Cup 2020 Malam Ini, Indonesia Unggul 2-0 dari China

Kemudian, pasangan ganda putra Fajar/Rian juga berhasil menaklukan China dalam dua gim langsung denga skor 21-12 dan 21-19 dalam waktu 43 menit.

Masih ada tiga partai lagi yang akan bertanding pada babak final Thomas Cup 2020 malam ini.

Namun, pasangan Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya harus berpisah dan tak bisa bermain bersama di babak final ini.

Dilansir dari Antara, pelatih kepala ganda putra PP PBSI Herry Iman Pierngadi memutuskan untuk tidak menurunkan Marcus Fernaldi Gideon dalam laga final Piala Thomas yang akan berlangsung Minggu, pukul 18.00 WIB.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x