Daftar Nama Pekerja Penerima BSU 2022 Bisa Dilihat di Link Ini, Perkiraan Cair Subsidi Gaji pada September

- 31 Agustus 2022, 09:00 WIB
Ilustrasi BSU.
Ilustrasi BSU. /Pixabay/Mohamad Trilaksono

"Jadi total bantalan sosial yang tadi ditetapkan oleh Bapak Presiden untuk bisa dieksekusi mulai dilakukan pada minggu ini adalah sebesar Rp24,17 triliun. Ini diharapkan akan bisa mengurangi tekanan kepada masyarakat dan bahkan mengurangi kemiskinan, sehingga kita bisa memberikan dukungan kepada masyarakat yang memang dalam hari-hari ini dihadapkan pada tekanan terhadap kenaikan harga," ucap Menkeu Sri Mulyani Indrawati.

Lantas, kapan BSU 2022 cair? Jika menilik dari penyaluran BSU tahun lalu, diperkirakan akan dicairkan pada bulan September.

Pada 2020, pencairan BSU atau bantuan subsidi gaji masih menggunakan skema BLT BPJS Ketenagakerjaan sebesar Rp600.000 dalam dua tahap cair pada periode Oktober hingga Desember.

Setelah penyaluran BSU atau bantuan subsidi gaji 2020 selesai dilakukan, kemudian BSU dilanjutkan pada tahun 2021, BSU disalurkan mulai Agustus hingga Desember 2021 secara bertahap.

Jika menilik dari penyaluran tahun 2021, diperkirakan pencairan BSU 2022 akan di salurkan pada Agustus, September, hingga Oktober.

Baca Juga: Pemilik NIK dengan Kriteria Ini Gagal Dapat KJP Plus Tahap 2 2022, Cek Jadwal Pendataan Terbaru Siswa SD-SMK

Sebagai informasi, penerima resmi BSU 2022 bisa diketahui melalui status notifikasi yang tertera pada laman akun pekerja yang terdaftar di web kemnaker.go.id.

Selanjutnya, karyawan atau pekerja bisa mencairkan dana BLT Subsidi Gaji sebesar Rp1 juta.

Berikut tata cara cek BSU atau Subsidi Gaji, apakah NIK KTP Anda sudah berubah ditetapkan dari status calon penerima, hanya melalui laman bsu.kemnaker.go.id, yakni:

• Buka laman resmi situs bsu.kemnaker.go.id

• Daftar akun jika pekerja belum memiliki akun maka harus melakukan pendaftaran.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Instagram kemnaker.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah