Segera Cek! Kemendikbud Kembali Salurkan Kuota Internet untuk Indosat, Telkomsel, Xl, Smartfren, Tri

22 Oktober 2020, 15:00 WIB
Ilustrasi bantuan kuota internet gratis. Pada Oktober ini ada dua jadwal pengiriman kuota internet gratis. Tahap 1 penyaluran dimulai dari 22-24 Oktober, sedangkan tahap 2 pada 28-30 Oktober 2020. /Ilustrasi PRFM

SEPUTAR LAMPUNG - Kuota internet menjadi salah satu kebutuhan yang utama selama pembelajaran dalam jaringan (daring).

Bagi sebagian masyarakat, terlebih yang memiliki anak sekolah lebih dari satu, kebutuhan akan kuota terasa cukup memberatkan.

Untuk itulah, pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menyalurkan bantuan kuota internet gratis kepada peserta didik di seluruh jenjang pendidikan dari PAUD hingga perguruan tinggi.

Tak hanya diberikan kepada murid dan orang tuanya, kuota gratis juga diberikan kepada guru dan dosen.

Kabar gembira untuk para pelajar di seluruh Indonesia bahwa hari ini Kamis 22 Oktober Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kembali menyalurkan kuota internet gratis.

Baca Juga: Prakerja Gelombang 11 Masih Belum Pasti, Kemnaker Luncurkan Program MangCovid untuk Korban PHK

Kuota internet gratis yang salurkan oleh Kemendikbud sudah cair bagi operator Indosat, Telkomsel, XL, Smartfren, dan Tri, kuota internet gratis ini diperuntukan bagi para pelajar, guru, dosen, mahasiswa, yang digunakan untuk Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ).

Selama pandemi Covid-19 Pemerintah melalui Kemendikbud telah melakukan kerjasam dengan semua operator seperti Indosat, Telkomsel, XL, Smartfren, dan Tri, untuk memberikan kuota internet gratis untuk semua jenjang pendidikan mulai dari paud sampai perguruan tinggi.

Diberitakan oleh Mantrasukabumi.com dalam artikel "Kuota Internet Gratis Kembali Disalurkan Kemendikbud untuk Indosat, Telkomsel, Xl, Smartfren, Tri", kuota internet gratis ini akan langsung diterima oleh mereka semua mulai hari ini kuota internet gratis sudah bisa digunakan.

Baca Juga: Cukup Pakai KTP, Login di eform.bri.co.id/bpum untuk Cek Daftar Penerima BLT UMKM di Bank BRI

Namun, harus dingat bahwa kuota internet gratis itu terbagi menjadi dua ada kuota umum da nada kuota belajar.

Kouta Umum yaitu kuota yang bisa digunakan untuk mengakses semua aplikasi dan laman, sedangkan kuota belajar yaitu kuota yang diperuntukan hanya untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.

Adapun penggunaan kuota belajar ini hanya untuk mengakses video conference, website, dan aplikasi belajar:

Video Conference

• Zoom
• Cisco Webex
• Microsoft Teams
• Google Meet
• U Meet Me

Baca Juga: Seorang Relawan Meninggal Dunia, Otoritas Kesehatan Tetap lanjutkan Uji Coba Vaksin Covid-19

Website

• www.wekiddo.com
• tve.kemdikbud.go.id
• setara.kemdikbud.go.id
• www.indonesiax.co.id
• suaraedukasi.kemdikbud.go.id
• pijarsekolah.id
• rumahbelajar.id

• pijarmahir.id
• mejakita.com
• melajah.id
• infomedia.co.id
• kelaspintar.id
• lms.seamolec.org
• cambridgeenglish.org
• elearning.gurudaringmilenial.id
• guruberbagi.kemdikbud.go.id
• icando.co.id
• indihomestudy.com
• aksi.puspendik.kemdikbud.go.id/membacadigital
• bersamahadapikorona.kemdikbud.go.id
• bse.kemdikbud.go.id
• buku.kemdikbud.go.id

Baca Juga: Warnanya Eksotis, Ini Beragam Manfaat Kubis Ungu untuk Kesehatan dan Kecantikan

Aplikasi

• Aplikasi Whatsapp
• Aplikasi dan website Google Classroom
• Aplikasi dan website Kipin School 4.0
• Aplikasi dan website Microsoft Education
• Aplikasi dan website Quipper
• Aplikasi dan website Ruang Guru
• Aplikasi dan website Rumah Belajar
• Aplikasi dan website Sekolah.Mu
• Aplikasi dan website Udemy
• Aplikasi dan website Zenius
• Aplikasi dan website Aminin
• Aplikasi dan website Ayoblajar

• Aplikasi dan website Bahaso
• Aplikasi dan website Birru
• Aplikasi dan website Cakap
• Aplikasi dan website Duolingo
• Aplikasi dan website Edmodo
• Aplikasi dan website Eduka system
• Aplikasi dan website Ganeca digital

Selain untuk video conference, membuka aplikasi , dan website, kouta internet gratis untuk belaajr ini juga bisa digunakan untuk membuka sejumlah laman resmi kampus atau universitas.***(Mohammad Dzikri Mudzakir M/Mantra Sukabumi)

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Mantra Sukabumi

Tags

Terkini

Terpopuler