Cegah Kasus Keracunan Ciki Ngebul, Kemenkes Lakukan Beberapa Upaya Antisipasi Berikut

- 14 Januari 2023, 18:30 WIB
Kemenkes lakukan upaya antisipasi kasus keracunan ciki ngebul.
Kemenkes lakukan upaya antisipasi kasus keracunan ciki ngebul. /Pikiran Rakyat/Deni Armansyah/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Saat ini Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI melakukan beberapa upaya antisipasi, untuk mencegah kasus keracunan ciki ngebul.

Akhir-akhir ini, diketahui kabar mengenai kasus keracunan pada anak-anak, usai menyantap jajanan berasap yang dikenal sebagai ciki ngebul.

Kasus keracunan pangan akibat konsumsi ciki ngebul ini, terjadi pada puluhan anak-anak di Ponorogo, Tasikmalaya, dan Jakarta.

Baca Juga: Meski PPKM Dihentikan, Dinsos Lampung Ungkap Pelaksanaan Program Bansos Tetap Lanjut pada 2023

Kemenkes mencatat sejak kasus pertama ditemukan pada Juni 2022 hingga 12 Januari 2023, terdapat sejumlah 25 anak yang mengalami kasus keracunan akibat konsumsi ciki ngebul.

Dari sejumlah kasus tersebut, diketahui bahwa sebagian anak-anak tidak mengalami gejala keracunan yang ditemukan.

Adapun kebanyakan gejala ringan yang dapat ditimbulkan, seperti mual, muntah, pusing, hingga sakit perut.

Baca Juga: Buntut Liga 2 Indonesia Dihentikan: Tim PSMS Medan Resmi Bubarkan Skuad

Mayoritas dari pasien yang mengalami kasus keracunan ciki ngebul tersebut, sudah pulih, dan dapat beraktivitas normal seperti sedia kala.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x