KJP Plus Tahap 2 Cair ke Rekening Bank DKI Januari 2023 jika Ada Notifikasi Ini, Siswa Swasta Dapat Tambahan

- 19 Desember 2022, 14:30 WIB
Info Resmi Jadwal Cair KJP Plus Tahap 2 pada Januari 2023.*
Info Resmi Jadwal Cair KJP Plus Tahap 2 pada Januari 2023.* //Hendra sulistiono/Seputarlampung.com/

SEPUTARLAMPUNG.COM - simak notifikasi yang menunjukkan bahwa dana Kartu Jakarta Pintar atau KJP Plus tahap 2 2022 sudah cair ke rekening Bank DKI pada 2023 di sini.

Sebagai catatan, siswa yang menempuh pendidikan di sekolah swasta akan mendapatkan tambahan uang SPP total Rp830.000.

Seperti diketahui, dana KJP Plus tahap 2 2022 sudah dicairkan dua kali untuk 803.121 siswa SD hingga PKBM.

Pertama dicairkan pada 11 November 2022 dan kedua dicairkan pada 1 Desember 2022.

Baca Juga: Link Twibbon Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional 2022, Peringati Momentum HKSN dengan Unggahan di Sosial Media

Sama seperti pencairan tahap sebelumnya, dana KJP Plus tahap 2 2022 dicairkan melalui rekening Bank DKI.

Perlu diketahui, dana KJP Plus dicairkan selama 6 bulan atau 6 kali bagi siswa yang terdaftar untuk menerimanya.

Jika tidak ada perubahan, maka dana KJP Plus tahap 2 2022 diprediksi akan cair kembali pada Januari 2023.

Namun, hingga saat ini belum ada pengumuman resmi dari Disdik DKI Jakarta terkait tanggal KJP Plus tahap 2 2022 akan dicairkan pada Januari 2023.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: kjp.jakarta.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x