Syarat Naik Kereta Terbaru 2022 untuk Perjalanan Jarak Jauh, Ini Aturan Mengenai Kebijakan Booster

- 11 Juli 2022, 22:00 WIB
Ilustrasi. Syarat naik kereta terbaru 2022 dan ketentuan vaksin booster.
Ilustrasi. Syarat naik kereta terbaru 2022 dan ketentuan vaksin booster. /ANTARA/HO-Humas KAI Cirebon

SEPUTARLAMPUNG.COM – Simak informasi mengenai syarat naik kereta terbaru 2022 untuk pelaku perjalanan jarak jauh berikut ini. Apa saja aturan kebijakan booster yang diberlakukan?

Seperti diketahui, pemerintah mulai memperketat kembali syarat perjalanan berbagai moda transportasi. Salah satunya adalah syarat naik kereta terbaru yang akan mulai diberlakukan pada 17 Juli 2022.

Syarat naik kereta terbaru 2022 bagi para pelaku perjalanan kereta api jarak jauh ini tertuang dalam Surat Edaran Kemenhub Nomor 72 Tahun 2022, tentang Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Orang Dalam Negeri dengan Transportasi Perkeretaapian pada Masa Pandemi Covid-19.

Baca Juga: Cara Daftar Kartu Kartu Prakerja Gelombang 36, Terakhir Besok? Lakukan Ini jika NIK Terdaftar di Lembaga Lain

Berikut isi lengkap aturan atau syarat terbaru naik kereta 2022 bagi pelaku perjalanan dengan moda transportasi kereta api jarak jauh.

- Wajib menggunakan aplikasi PeduliLindungi

- Pelaku perjalanan yang sudah divaksinasi booster tidak perlu menunjukkan hasil negatif tes PCR/Antigen

- Pelaku perjalanan yang baru mendapatkan vaksinasi dosis kedua perlu menunjukkan:

- Hasil negatif tes Antigen yang sampelnya diambil dalam waktu 1x24 jam atau hasil negatif PCR yang sampelnya diambil dalam waktu 3x24 jam sebelum keberangkatan

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: dephub.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah