Transjakarta Sediakan Layanan Bus Wisata Gratis, Simak Jadwal dan Rute Perjalanan Keliling Jakarta Berikut

- 5 Mei 2022, 07:40 WIB
Wisata keliling Jakarta gratis dengan bus Transjakarta selama libur Lebaran 2022
Wisata keliling Jakarta gratis dengan bus Transjakarta selama libur Lebaran 2022 //Instagram/@pt_transjakarta

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut ini informasi layanan bus wisata gratis yang disediakan oleh Transportasi Jakarta (Transjakarta) selama liburan Lebaran Idul Fitri 2022. Berikut Jadwal dan rute perjalanan keliling kota Jakarta.

Warga DKI Jakarta atau pun yang saat ini sedang liburan Lebaran ke ibukota bisa menikmati layanan bus wisata gratis dari Transjakarta.

Layanan bus wisata gratis yang diselenggarakan oleh Transjakarta bagi masyarakat ini terdiri dari dua rute, yakni rute BW 2 Jakarta Baru (Juanda Istiqlal Pulang Pergi) dan rute BW 4 Pencakar Langit (IRTI Monas Pulang Pergi).

Baca Juga: Loker Terbaru 2022 di Perusahaan Tambang BUMA, Tersedia Banyak Posisi, Dibuka hingga 12 Mei 2022

Dikutip dari akun Instagram resmi Transjakarta @pt_transjakarta, akses wisata gratis dengan menggunakan bus Transjakarta ini sudah mulai beroperasi atau bisa dimanfaatkan masyarakat sejak 3 Mei hingga 8 Mei 2022.

Adapun jam operasional layanan bus wisata gratis ini adalah dimulai pukul 10.00-21.00 WIB.

Kepala Departemen Komunikasi Korporasi dan CSR PT Transjakarta Iwan Samariansyah, mengatakan bahwa momen Lebaran ini pihaknya sengaja membuka kembali layanan bus gratis itu bagi masyarakat yang ingin berwisata di Jakarta.

Baca Juga: CEK NISN Segera, TERSISA 7,71 Juta Siswa Penerima Dana PIP 2022 untuk Siswa SD-SMK, Apakah Ada Namamu?

“Kami menghadirkan kembali dua layanan bus wisata untuk mengakomodasi masyarakat yang ingin berwisata ke lokasi-lokasi yang dilayani kedua rute itu,” kata Iwan Samariansyah, seperti dikutip Seputarlampung.com dari PMJ News.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: PMJ News Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x