Link Download Twibbon Hari Peringatan Reformasi untuk Ramaikan Media Sosial pada 21 Mei 2024

- 20 Mei 2024, 18:15 WIB
Twibbon Peringatan Hari Reformasi yang jatuh pada 21 Mei 2024.
Twibbon Peringatan Hari Reformasi yang jatuh pada 21 Mei 2024. /KPU Magelang/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Hari Peringatan Reformasi merupakan salah satu momen nasional yang jatuh pada Selasa, 21 Mei 2024.

Anda dapat turut membuat unggahan menggunakan twibbon Hari Peringatan Reformasi untuk meramaikan momen ini lewat media sosial (medsos) pada 21 Mei 2024.

Artikel ini memuat link twibbon Hari Peringatan Reformasi yang dapat diunduh secara gratis, lengkap dengan panduan cara download hingga penggunaannya untuk di-upload di medsos seperti Instagram, Facebook, hingga WhatsApp.

Hari Peringatan Reformasi atau Hari Reformasi Nasional menjadi salah satu momen penting yang diperingati pada 21 Mei setiap tahunnya.

Baca Juga: Harkitnas 2024: 10 Rekomendasi Film Inspiratif yang Tunjukkan Semangat Kebangkitan, Ada ‘Gie’ hingga ‘Gundala’

Momen ini diperingati untuk mengenang peristiwa bersejarah di Indonesia yang berkaitan erat dengan lengsernya Presiden Soeharto pada tahun 1998 silam.

Di mana, pada masa itu terjadi aksi demonstrasi besar-besaran yang dilakukan oleh para aktivis di berbagai wilayah Indonesia sebagai bentuk protes atas ketidakpuasan terhadap kepemimpinan Presiden Soeharto.

Aksi perjuangan para aktivis Tanah Air ini, akhirnya berujung pada mundurnya Soeharto dari jabatan Presiden pada 21 Mei 1998 yang kemudian disebut sebagai babak baru pemerintahan di Indonesia dan dikenal sebagai era reformasi.

Sehingga, tanggal 21 Mei ditetapkan sebagai Peringatan Hari Reformasi atau Hari Reformasi Nasional.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah