Tanpa Login, Cek Penerima dan Pencairan Dana PIP SD, SMP, SMA, SMK di Sini, 10.207.454 Siswa Sudah Ditransfer

- 19 April 2022, 18:48 WIB
Cara mudah mengetahui nama penerima hingga penyaluran dana PIP Kemdikbud tanpa login pip.kemdikbud.go.id.
Cara mudah mengetahui nama penerima hingga penyaluran dana PIP Kemdikbud tanpa login pip.kemdikbud.go.id. /puslapdik.kemdikbud.go.id

Fitur keempat adalah memuat data siswa penerima SK Nominasi dan siswa penerima SK Pemberian yang bisa diunduh pihak sekolah.

Fitur kelima adalah data siswa penerima PIP berdasarkan usulan sekolah.

Fitur keenam adalah dokumen SK Penerima PIP yang dapat diunduh.

Fitur ketujuh berupa upload identitas file siswa. File ini perlu sebagai dokumen bukti penerima dan pencairan dana PIP. Melalui fitur ini, pengguna dapat mengunggah halaman buku tabungan, transaksi terakhir, dan foto identitas siswa.

Fitur kedelapan adalah pengembalian negara. Di fitur ini disajikan data pengembalian dana PIP ke kas negara, yakni bila ada dana yang terlanjur dicairkan tapi ada kendala dari sisi keberadaan siswa, sehingga harus dikembalikan ke negara. Di file ini tercantum nama siswa, nominal bantuan, dan alasan pengembalian.

Fitur sembilan, yakni berita-berita terbaru terkait PIP.

Fitur kesepuluh, pengaduan sekolah terkait kesulitan dalam pencairan, aktivasi, atau masalah lain terkait PIP.

Fitur kesebelas yakni sejumlah perundang-undangan atau peraturan tentang PIP. Selain itu, di fitur ini ada juga user manual, yakni panduan penggunaan SIPINTAR yang bisa diunduh.

Itulah cara mudah mencari nama dan mengetahui data penyaluran dana PIP melalui aplikasi SIPNTAR.***

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Puslapdik Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah