Benarkah Per 1 Juli 2021 Buat SIM dan SKCK Harus Sudah Divaksin? Cek Faktanya di Sini

- 21 Juni 2021, 17:25 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19. /Pikiran Rakyat/Armin Abdul Jabbar/

SEPUTAR LAMPUNG - Pemerintah tengah menggalakkan vaksinasi massal Covid-19 agar pandemi segera berlalu.

Namun jauh sebelum program ini dilaksanakan, pro dan kontra telah berkembang di masyarakat.

Bagi mereka yang pro, tak pikir panjang untuk segera secara proaktif mengikuti program vaksin ini.

Namun untuk mereka yang kontra, atau masih takut dan ragu, perlu sosialisasi, edukasi bahkan motivasi lebih agar mereka mau divaksin.

Baca Juga: Daftar Makanan yang Disarankan dr. Zaidul Akbar Bila Positif Covid-19, Ini Takaran dan Cara Membuatnya

Di tengah program vaksinasi yang tengah berjalan, sejumlah kabar rupanya berkembang di masyarakat.

Salah satunya, beredar kabar bahwa mulai 1 Juli 2021, masyarakat yang akan mengurus SIM dan SKCK harus sudah divaksin.

Terkait dengan berita ini, pihak Korlantas Polri memberikan fakta terkait aturan pembuatan SIM dan SKCK yang memerlukan bukti sudah divaksin.

Dilansir dari Antara, kepala Sub Direktorat SIM Korlantas Polri, Kombes Djati Utomo mengatakan bahwa info itu hanya merupakan kabar burung.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x