Diperingati Setiap 28 Oktober, Ini 13 Tokoh Penting Pelopor Lahirnya Sumpah Pemuda

24 Oktober 2020, 18:04 WIB
Ilustrasi Sumpah Pemuda /freepix.com

SEPUTAR LAMPUNG - 28 Oktober diperingati sebagai hari Sumpah Pemuda.

Peringatan ini memiliki arti sangat penting bagi bangsa Indonesia. Sebuah tonggak penting yang tidak bisa dipisahkan dari perjuangan panjang untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia.

Dalam peringatan ini pula, terkandung pelajaran penting tentang arti nasionalisme khususnya bagi generasi muda.

Sebagaimana diketahui, Sumpah Pemuda lahir dari pemikiran dan gagasan para pemuda yang digelar melalui kongres pemuda.

Hasil dari kongres tersebut menghasilkan ikrar Sumpah Pemuda yang berbunyi sebagai berikut:

Baca Juga: Roda Tersangkut Layangan, Pesawat Citilink Selamat Mendarat di Adisujipto

Pertama:
Kami poetra dan poetri Indonesia, mengakoe bertoempah darah jang satoe, tanah Indonesia.

Kedoea:
Kami poetra dan poetri Indonesia mengakoe berbangsa jang satoe, bangsa Indonesia.

Ketiga:
Kami poetra dan poetri Indonesia mendjoendjoeng bahasa persatoean, bahasa Indonesia.

Ikrar Sumpah Pemuda tersebut dianggap sebagai pencetus semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia yang merdeka. Dibalik Sumpah Pemuda ada para pemuda yang terlibat di dalamnya.

Baca Juga: Pencuri Bunga Gentayangan, Polda Lampung Imbau Masyarakat Tidak Menaruh Kembang Sembarangan

Berikut beberapa tokoh pelopor Sumpah Pemuda dikutip dari laman cashbac.com dan telah diberitakan sebelumnya oleh Galamedia dalam artikel "13 Tokoh Pelopor Lahirnya Sumpah Pemuda, Mulai dari Moehammad Yamin Hingga Wage Rudolf Soepratman":

1. Soegondo Djojopoespito
Soegondo Djojopuspito adalah tokoh pemuda yang aktif dalam Perhimpunan Pelajar-pelajar Indonesia (PPPI) yang membuatnya ditunjuk untuk memimpin Kongres Pemuda Indonesia Kedua dan menghasilkan Sumpah Pemuda.

2. Moehammad Yamin Wage Rudolf Soepratman
Moehammad Yamin berasal dari Jong Sumatranen Bond atau pemuda dari Sumatera. Beliau merupakan pencetus kongres pemuda dan menjadi sekretaris pada saat Kongres Pemuda Indonesia. Beliaulah yang merumuskan isi teks Sumpah Pemuda serta mengusulkan dijadikannnya Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan.

3. Wage Rudolf Soepratman
Nama Wage Rudolf Soepratman atau W.R Soepratman pastinya sudah sangat tidak asing bagi kita semua. Ya, dialah sang pencipta lagu Indonesia Raya. Pada saat Kongres Pemuda, beliau memperkenalkan lagu ciptaannya Indonesia Raya yang diiringi dengan biola, yang hingga saat ini dijadikan lagu kebangsaan Indonesia.

Baca Juga: Berstatus Zona Merah, Pembukaan Bioskop di Bandarlampung Diminta Dikaji Ulang

4. Amir Syarifuddin Harahap
Amir Syarifuddin Harahap berasal dari Jong Batak atau pemuda dari Batak. Beliau merupakan salah seorang pemuda yang aktif menyumbangkan pemikirannya untuk perumusan sumpah Pemuda, pada saat itu beliau bertugas sebagai Bendahara Kongres Pemuda Indonesia.

5. Sie Kong Liong
Sie Kong Liong adalah pemuda keturunan Tionghoa, beliau mempunyai peran yang penting dalam kelancaran Kongres Pemuda pada saat itu. Hal itu dikarenakan beliau telah menyediakan rumahnya sebagai tempat dilaksanakannya Kongres Pemuda. Rumah tersebut kini jadikan Museum Sumpah Pemuda, terletak di Jalan Kramat No.106, Jakarta Pusat.

6. Sarmidi Mangoensarkoro
Sarmidi Mangoensarkoro adalah pejuang di bidang pendidikan, beliau ikut tampil sebagai pembicara pada Kongres Pemuda dan menyampaikan pidato tentang Pendidikan Nasional, yang mengemukakan bahwa anak harus mendapat pendidikan kebangsaan dan dididik secara demokratis, serta perlunya keseimbangan antara pendidikan di sekolah dan di rumah.

7. Soenario Sastrowardoyo
Soenario Sastrowardoyo merupakan pengacara yang aktif membela para aktivis pergerakan yang berurusan dengan polisi Hindia Belanda. Pada saat kongres pemuda berlangsung beliau berkesempatan melakukan pidato dengan tema pergerakan Pemuda dan Persatuan Indonesia.

Baca Juga: Pupuk Hantu Bikin Aglonema Tambah Subur dan Cepat Beranak, Begini Cara Menggunakan dan Manfaatnya

8. Djoko Marsaid
Djoko Marsaid merupakan perwakilan dari Jong Java, Beliau merupakan wakil ketua Kongres Pemuda mendampingi Soegondo Djojopuspito.

9. Johannes Leimena, adalah salah satu anggota Kongres Pemuda yang merupakan perwakilan dari Jong Ambon.

10. Kartosiewirjo atau Sekarmadji Maridjan Kartosiewirjo yang merupakan aktivis yang pernah mengenyam pendidikan di Eropa.

11. Kasman Singodimedjo yang merupakan pemuda yang merintis adanya Pramuka di Indonesia, beliau juga dikenal sebagai orator yang ulung.

12. Mohammad Roem, adalah seorang mahasiswa di bidang hukum yang juga aktif dalam perkumpulan pemuda Indonesia.

13. A.K Gani atau Adnan Kapau Gani adalah Jong Sumatran Bond yang merupakan perwakilan dari Palembang, beliau juga merupakan seorang dokter.***(Hj. Eli Siti Wasilah/Galamedia)

 

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Galamedia

Tags

Terkini

Terpopuler