MAAF 10 Golongan Ini Tidak Bisa Terima BPUM Desember 2021, Cek Nama Lolos BLT UMKM BRI/BNI di LINK Berikut

3 Desember 2021, 12:20 WIB
Ilustrasi BPUM. /Instagram/@kemenkopukm

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut golongan tidak bisa terima BPUM Desember 2021, segera cek apakan namamu terdaftar di BLT UMKM. Berikut link sudah tersedia di akhir artikel ini.

Seperti diketahui, pencairan Banpres BPUM BRI dan BNI bisa diambil hingga Desember 2021, sebagaimana disampaikan oleh Bank BRI.

"Pencairan Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) melalui BRI diperpanjang hingga 5 (lima) bulan sejak dana bantuan masuk ke rekening penerima bantuan atau maksimal Desember 2021," kata Corporate Secretary BRI Aestika Oryza Gunarto, dikutip Seputarlampung.com dari situs resmi BRI, bri.co.id.

Baca Juga: Ini Cara Mudah Tahu Dapat Dana BPUM/BLT UMKM Rp1,2 Juta, Cek di Link Ini, Bantuan Hanya sampai Desember 2021

Adapun Banpres BPUM di 2021 diperuntukkan untuk 12,8 juta UMKM, dengan rincian penyaluran ke 9,8 juta penerima BLT UMKM di semester I, sedangkan di semester 2 diperuntukkan bagi 3 juta UMKM di semester 2/2021.

Kendati demikian, untuk pencairan sudah dilakukan sejak Juli hingga Desember 2021.

Untuk mendapatkan bantuan Banpres BPUM 2021 harus memenuhi kriteria atau ketentuan sebagai penerima BPUM, sebagaimana diatur dalam peraturan Kemenkop UKM.

Artinya, tidak semua pelaku UMKM bisa mendapatkan bantuan sebesar Rp1,2 Juta pada Desember 2021.

Baca Juga: Bayar Listrik Mahal? Download Aplikasi Ini dan Dapatkan Diskon PLN hingga 50 Persen, Ini Syarat dan Caranya

Berikut golongan pelaku usaha mikro yang tidak bisa mendapatkan Banpres BPUM 2021, yakni:

- Pertama, Bukan Warga Negara Indonesia (WNI) meskipun memiliki usaha di Indonesia, serta tidak bisa menunjukan NIK KTP tempat tinggal.

- Kedua, tidak memiliki usaha mikro, sehingga jangan berharap mendapatkan bantuan Banpres BPUM 2021.

- Ketiga, Anda sedang menerima KUR di bank atau di tempat lain, sehingga bantuan Banpres BPUM 2021 tidak akan pernah lolos saat mendaftar.

- Keempat, Anda tidak memiliki Surat Keterangan Usaha (SKU) atau NIB.

- Kelima, Anda merupakan Anggota ASN.

- Keenam, Anda sebagai Anggota TNI, meskipun memiliki usaha mikro tidak bisa mendapatkan bantuan Banpres BPUM 2021.

- Ketujuh, Anda adalah pelaku usaha yang berstatus sebagai Anggota Polri.

- Kedelapan, Anda adalah pelaku usaha yang berstatus sebagai Pegawai BUMN.

- Kesembilan, Anda adalah pelaku usaha yang berstatus sebagai Pegawai BUMD.

- Kesepuluh, Anda belum melakukan pengajuan ke Diskop UKM tingkat Kabupaten/Kota sesuai dengan domisili.

Baca Juga: PIP Kemdikbud Sudah Cair ke 214.433 Siswa SD Awal Desember 2021, Cek Namamu sebagai Penerima di Link Ini

Cek kembali apakah NIK KTP masih terdaftar sebagai penerima BLT UMKM Rp 1,2 juta di eform.bri.co.id dan segera lakukan reservasi online agar bisa cair ke rekening penerima, yakni:

• Akses link eform.bri.co.id/bpum menggunakan browser HP
• Masukkan NIK KTP dan kode verifikasi di kolom yang tersedia.
• Klik "Proses Inquiry".
• Selanjutnya, akan muncul keterangan mendapat BLT UMKM atau tidak.

Berikut langkah reservasi dan pengambilan untuk mendapatkan BPUM, bagi NIK KTP yang lolos saat melakukan pengecekan di laman Efrom BRI, yakni:

• Berikutnya, ke laman reservasi, apabila dinyatakan sebagai penerima, untuk pengambilan Banpres BPUM tahap 2.

• Pilih kantor BRI tempat pengambilan uang BPUM Rp 1,2 juta dan waktunya.

• Setelah selesai, Ambil dana bantuan ke kantor BRI sesuai jadwal reservasi

• Lengkapi dokumen pencairan, seperti NIK KTP dan sebagainya yang nantinya diberikan petugas bank.

• Selanjutnya, tahap terverifikasi dan Anda bisa menerima dana BPUM Rp 1,2 juta yang ditransfer langsung ke rekening Anda.

Baca Juga: Dana BLT UMKM Rp1,2 Juta Masuk ke Rekening Pemilik NIK KTP Ini, Ayo Cairkan Bantuan BPUM di BRI Sekarang!

Masyarakat bisa mengetahui seputar kabar pencairan BPUM Rp 1,2 juta dengan berbagai cara, yakni sosial media resmi Kemenkop UKM di Instagram @ KemenkopUKM dan lakukan pengecekan rekening secara berkala. Jika uang Rp1,2 juta sudah masuk maka Banpres BPUM sudah disalurkan ke pelaku UMKM.

Itulah, ulasan terkait golongan yang berhak menerima BPUM pada Desember 2021. Segera cek Eform BRI di link eform.bri.co.id/bpum memakai NIK KTP bisa lewat HP atau Laptop.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Tags

Terkini

Terpopuler