Link pendaftaran CPNS Tenaga Kesehatan (Kemenkes) 2021: Lengkap Formasi, Jadwal, Syarat Khusus dan Tahapannya

22 April 2021, 09:55 WIB
Ilustrasi Pendaftaran CPNS 2021. /Instagram @infocpns2021//

SEPUTAR LAMPUNG - Pendaftaran CPNS tenaga kesehatan tahun 2021 akan segera dibuka dalam waktu dekat ini, ada baiknya anda menyiapkan semua persyaratan yang dibutuhkan saat mendaftar CPNS 2021.

Persyaratan yang dibutuhkan saat mendaftar CPNS Kemenkes 2021, terdiri dari berkas dan dokumen khusus, seperti Ijazah Asli, Transkrip Nilai Asli, Surat Pernyataan CPNS Kemenkes dan sebagainnya.

Selain itu, informasi lebih lengkapnya dapat anda lihat di laman cpns.kemkes.go.id dan untuk pembukaan pendaftaran CPNS Kemenkes 2021 akan dilakukan secara serentak pada bulan Mei, sehingga masih ada waktu untuk menyiapkan dokumen dan berkas penting yang berkaitan dengan persyaratan CPNS Kemenkes 2021.

Baca Juga: 6 Tips dan Strategi Menjawab Soal SKD CPNS 2021, Jangan Lupa Siapkan Ini untuk Tes CAT agar Lolos Seleksi

Pengadaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2021 sedikit berbeda dengan tahun sebelumnya, yakni pemerintah memprioritaskan CASN dengan memperhatikan analisis jabatan dan analisis beban kerja.

Selain itu, pemerintah memutuskan untuk membuat dua cara penerimaan Aparatur Sipil Negara (ASN) di tahun 2021, diantaranya adalah seleksi CPNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Hal tersebut dilakukan agar CPNS tahun 2021 dapat tertata dengan maksimal dan diharapkan kinerja ASN bisa dilihat dari cara kerja yang dilakukan selama perjanjian masa kontrak. Oleh karena itu, pemerintah menetapkan formasi yang nantinya diprioritaskan untuk masuk kedalam Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

Baca Juga: Hati-hati, Postingan di Medsos Bisa Jadi Indikator Kecerdasan! Orang Cerdas Tidak Akan Mengumbar 4 Hal Ini

Dilansir Seputarlampung dari menpan.go.id bahwa Tjahjo Kumolo Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi mengatakan untuk penetapan tingkat daerah menyediakan 652.803 formasi dan di 34 pemerintah provinsi menyediakan 139.443 formasi, diantaranya ada 128.656 guru, 10.787 non-guru. Selain itu, 504 pemerintah kabupaten dan kota telah mengadakan 513.360 formasi, diantaranya ada 418.370 guru serta 94.990 formasi non-guru.

Selain itu, sebelum memutuskan mendaftar sebagai CPNS tenaga kesehatan tahun 2021 yang harus pertama kali anda lakukan adalah pastikan anda masuk dalam Kriteria CPNS 2021 untuk formasi tenaga kesehatan.

Jika, melihat seleksi CPNS 2019 lalu, ada beberapa formasi yang wajib menyertakan dokumen penting ini saat melamar sebagai CPNS, yakni Surat Tanda Registrasi (STR) dan Sertifikat Pendidik (Serdik)

Dilansir Seputarlampung dari dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) bahwa tenaga kesehatan wajib melampirkan STR yang masih berlaku untuk formasi sebagai berikut, yakni:

Baca Juga: Fans Garis Keras Doakan Arya Saloka dan Amanda Manopo Berjodoh di Kehidupan Nyata, Begini Respons Putri Anne

• Dokter
• Dokter Pendidik Klinis
• Dokter Gigi
• Psikologi Klinis
• Perawat Ahli
• Perawat Terampil
• Perawat Gigi Ahli
• Perawat Gigi Terampil
• Penata Anestesi
• Asisten Penata Anestesi
• Bidan Ahli
• Bidan Terampil
• Apoteker
• Entomolog Kesehatan Ahli
• Entomolog Kesehatan Terampil
• Epidemiolog Kesehatan Ahli
• Epidemiolog Kesehatan Terampil
• Fisioterapi Ahli
• Fisioterapi Terampil
• Nutrisionis Ahli
• Nutrisionis Terampil
• Penyuluh Kesehatan Terampil
• Perekam Medis Ahli
• Perekam Medis Terampil
• Pranata Laboratorium Kesehatan Ahli
• Pranata Laboratorium Kesehatan Terampil
• Radiografer Ahli Radiografer Terampil
• Sanitarian Terampil
• Teknisi Elektromedis Ahli
• Teknisi Elektromedis Terampil
• Fisikawan Medis Ahli
• Okupasi Terapis
• Ortotis Prostetis
• Pembimbing Kesehatan Kerja
• Teknisi Gigi
• Teknisi Transfusi Darah
• Terapis Wicara

Baca Juga: Masih Dibuka! Pendaftaran BLT UMKM/BPUM 2021 di Lampung, Termasuk Pesawaran-Lampung Timur: Ini Syaratnya

Syarat Pendaftaran CPNS Tenaga Kesehatan (Kemenkes) 2021, diantaranya adalah:

1. Kartu Tanda Penduduk (KTP) Asli.
2. Kartu Keluarga (KK).
3. Pas Foto.
4. Swafoto (Selfie).
5. Ijazah Asli.
6. Transkrip Nilai Asli.
7. Surat Lamaran CPNS Kemenkes.
8. Surat Pernyataan CPNS Kemenkes.

Tahapan Seleksi CPNS Kemenkes 2021

1. Tahap pertama, anda melakukan pendaftaran Online CPNS di portal SSCN BKN
2. Setelah itu, tahapan seleksi Administrasi CPNS Kemenkes
3. Selanjutnya, verifikasi Berkas Asli CPNS Kemenkes
4. Berikutnya, tahapan seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan Computer Assisted Test (CAT)
5. Lalu, tahapan seleksi Kompetensi Bidang (SKB);
6. Selanjutnya, tahapan Integrasi nilai SKD dengan SKB CPNS Kemenkes;
7. Kemudian, pengumuman Kelulusan Akhir CPNS Kemenkes;
8. Berikutnya, pemberkasan dan penetapan NIP CPNS baru Kemenkes.

Baca Juga: Sempat Hilang Kontak, Kapal Selam TNI AL KRI Nanggala 402 Berhasil Dilacak, Mulai ada Titik Terang Penyebabnya

Jadwal Pendaftaran CPNS Tenaga Kesehatan (Kemenkes) 2021, diantaranya adalah:

1. Pengumuman formasi CPNS Kemenkes 2021 : minggu ke-4 Maret 2021.
2. Pendaftaran CPNS: Mei – Juni 2021.
3. Ujian tes SKD dan SKB : Juli – Oktober 2021.
4. Pengumuman kelulusan: November 2021.
5. Pemberkasan dan penetapan NIP CPNS Kemenkes 2021 : November 2021 – Januari 2022.

Hal yang pertama kali pelamar CPNS Tenaga Kesehatan 2021 lakukan adalah mendaftar dan melakukan registrasi akun pendaftaran di https://sscasn.bkn.go.id/.

Dengan demikian, ulasan mengenai link pendaftaran CPNS tenaga kesehatan tahun 2021 dan untuk informasi lebih lengkapnya anda bisa cek langsung ke laman SSCN BKN atau cpns kemenkes dan bisa juga melalui media sosial Kemenkes.***

Editor: Ririn Handayani

Tags

Terkini

Terpopuler