Contoh Khutbah Jumat Awal Syawal 13 Mei 2022 Menyentuh Hati, Tema: Hanya Orang Beriman yang Tidak Merugi

- 11 Mei 2022, 21:30 WIB
Ilustrasi Khutbah Jumat.
Ilustrasi Khutbah Jumat. /Mosquegrapher/unsplash

SEPUTARLAMPUNG.COM – Berikut adalah contoh materi khutbah Jumat di bulan Syawal 13 Mei 2022 menyentuh hati dengan tema hanya orang beriman yang tidak merugi.

Setelah Ramadhan, kita memasuki bulan Syawal yang merupakan bulan terbaik bagi tiap muslim untuk tetap memperbaiki diri dan memperbaiki kualitas keimanan serta ketaqwaan pada Allah SWT.

Syawal merupakan indikator apakah kita termasuk dalam golongan insan yang mendapat predikat taqwa dari Allah SWT setelah Ramadhan. Hal ini termaktub dalam Al Quran surat Al Baqarah ayat 183 yang memiliki arti:

“Hai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertakwa.”

Baca Juga: Puan Maharani Minta Pemilihan Pejabat Kepala Daerah Dilakukan Secara Transparan dan Terbuka

Lalu apa arti iman?

Pengertian Iman juga disebutkan dalam hadits dari Umar bin Khaththab radhiyallahu anhu, ia berkata pada suatu hari Rasulullah SAW didatangi oleh Malaikat Jibril, Jibril bertanya pada Rasulullah,

فَأَخْبِرْنِيْ عَنِ الإِيْمَانِ, قَالَ : أَنْ بِاللهِ, وَمَلاَئِكَتِهِ, وَكُتُبِهِ, وَرُسُلِهِ, وَالْيَوْمِ الآخِرِ, وَ تُؤْمِنَ بِالْقَدْرِ خَيْرِهِ وَ شَرِّهِ

Artinya: "Beritahukanlah kepadaku apa itu iman." Rasulullah menjawab, "Iman itu artinya engkau beriman kepada Allah, para malaikat-malaikat Nya, kitab-kitab-Nya, Rasul-rasul-Nya, hari akhir, dan kamu beriman kepada takdir yang baik maupun yang buruk." (HR. Muslim).

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Suara Muhammadiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x