Daftar Vitamin dan Makanan yang Direkomendasikan untuk Wanita Usia 40 Tahun ke Atas: Segera Masukkan List!

- 11 November 2021, 19:15 WIB
Daftar vitamin dan makanan terbaik untuk wanita 40 tahun ke atas
Daftar vitamin dan makanan terbaik untuk wanita 40 tahun ke atas /Pexels/Anna Shvets

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut daftar vitamin dan makanan terbaik untuk mereka yang memasuki usia 40 tahun ke atas agar terhindar dari berbagai penyakit.

Saat memasuki usia 40 tahun ke atas, kondisi dan metabolisme umumnya menurun. Terlebih bagi wanita yang pada usia ini umumnya semakin mendekati masa menopause.

Karena itu, mereka yang telah memasuki usia 40 membutuhkan vitamin khusus untuk menjaga kesehatan dan mencegah penyakit.

Bagi wanita usia 40 tahun ke atas, tubuh umumnya mulai mengalami berbagai masalah kesehatan. Termasuk yang berkaitan dengan menopause.

Masalah kesehatan ini datang karena organ tubuh mengalami penurunan fungsi, terlebih jika semasa muda tidak memerhatikan asupan nutrisi dan kerap makan 'sembarangan'.

 

Baca Juga: FANTASTIS! Pengguna WhatsApp Melesat dari 10 Juta Jadi 2 Miliar dalam 11 Tahun, Ini Negara Pengguna Terbesar

Berikut daftar vitamin dan makanan terbaik khusus wanita yang memasuki usia 40 tahun:

1. Vitamin B12

Vitamin B12 berfungsi untuk menormalkan darah dan fungsi otak. Wanita usia 40 tahun memerlukan asupan vitamin B12.

Semakin bertambahnya usia, fungsi darah dan otak tentu akan mengalami penurunan, sehingga para wanita yang akan memasuki menopause memerlukan vitamin ini.

Beberapa makanan yang mengandung vitamin B12 antara lain daging, ikan, susu, telur dan sarapan sereal. Selain makanan tersebut, Anda juga bisa mendapatkannya dari suplemen atau multivitamin.

2. Vitamin D

Wanita usia 40 tahun ke atas biasanya mengalai keluhan sakit pada tulang dan pegal-pegal. Keluhan ini bisa diminimalisasi dengan mengonsumsi vitamin D.

Vitamin D adalah vitamin yang berperan penting dalam penyerapan kalsium ke dalam vitamin D. Kekurangan vitamin D dikaitkan dengan diabetes, penyakit jantung, kanker payudara hingga kolorektal.

Beberapa makanan yang kaya akan vitamin D antara susu, mentega, yogurt, telur, gandum, jamur, dan lain sebagainya.

Anda juga bisa mulai rutin berjemur pada pagi hari untuk mendapat asupan vitamin D secara alami.

 

Baca Juga: Bacaan Allahul Kafi Rabunal Kafi, Lengkap dengan Terjemahan dan Syair Lagunya: Biasa Dibaca Usai Sholat Fardhu

3. Asupan Kalsium

Wanita yang memasuki usia 40 tahun ke atas lebih rentan terkena osteoporosis karena mengalami penurunan massa tulang.

Untuk menghindari kondisi ini, para wanita harus lebih banyak mengonsumsi suplemen kalsium ataupun makanan berkalsium tinggi.

Tak hanya untuk tulang, kalsium juga berperan penting dalam meningkatkan kesehatan tubuh Anda secara keseluruhan.

4. Makanan yang mengandung Zat besi

Tahukah Anda bahwa wanita lebih rentan mengalami anemia daripada pria?

Dengan demikian, wanita lebih banyak membutuhkan asupan zat besi lebih banyak daripada pria.

Adapun makanan yang mengandung zat besi yang tinggi antara lain daging merah, kacang polong, sayuran hijau, sereal, dan lain sebagainya.

 

Baca Juga: HP Rp2 Jutaan Terbaik? Ini Spesifikasi Lengkap Xiaomi Redmi 10, Prosesor Helio G88, RAM 4/6GB Plus 2 GB

5. Makanan yang mengandung Kalium

Menurut penelitian, kalium bermanfaat untuk menurunkan risiko stroke pada wanita yang akan memasuki usia menopause atau berusia 40 tahun ke atas.

Kalium merupakan vitamin esensial yang dibutuhkan untuk wanita yang memasuki usia 40 tahun ke atas. Jumlah kalium yang disarankan untuk dikonsumsi adalah 3.500 mg.

Sumber makanan yang memiliki kandungan kalium tinggi antara lain pisang, bayam, kentang, mentimun, dan jamur. Anda bisa mengonsumsi makanan tersebut secara rutin untuk mendapat asupan kalium harian.

Itulah beberapa vitamin dan makanan terbaik untuk wanita usia 40 tahun ke atas guna menjaga kesehatan tubuhnya.***(Yuli Astuti/Ringtimes Banyuwangi)

Disclaimer: artikel ini telah tayang di Ringtimes Banyuwangi dengan judul "5 Vitamin Paling Utama untuk Wanita Usia 40 Tahun ke Atas, Segera Konsumsi Sekarang"***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Ringtimes Banyuwangi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah