Kumpulan Daftar Resep Menu Sahur Ramadhan 1442/2021, Tidak Mudah Basi: Sambal Telur Puyuh dan Udang Crispy

- 12 April 2021, 16:20 WIB
Resep sambal goreng telur puyuh.
Resep sambal goreng telur puyuh. /Tangkap layar YouTube/Resep Masakan Nusantara

SEPUTAR LAMPUNG - Sahur pertama di bulan Ramadhan 1442 H/2021 paling nikmat makan bersama keluarga ditemani dengan lauk bervariasi dan nasi hangat masakan bunda.

Selain itu, bunda bisa mengkreasikan menu masakan sahur dengan cara yang berbeda agar masakan sahur bisa disukai anak dan suami tercinta.

Kebanyakan makanan sahur disajikan dengan menu yang sama saat berbuka puasa dan akhirnya anak-anak tidak terlalu suka dengan masakan tersebut.

Selain itu bunda cenderung menyajikan makanan yang tidak tahan lama atau mudah basi. Padahal bunda bisa menyiasati dengan memasak makanan dengan olahan segar dan bisa disantap kapan saja, seperti telur puyuh, udang, atau sayuran yang mayoritas disukai oleh keluarga, misalnya sawi atau kangkung.

Baca Juga: Ustad Milenial On WeTv Siap Menemani Selama Bulan Puasa, Berikut Sinopsis Episode 1

Di awal sahur Ramadhan 1442 H/2021 paling cocok makan menu makanan berbahan dasar sayuran dan seafood yang segar saat diolah menjadi masakan tongseng atau rebus.

Resep masakan menu Sahur pertama Ramadhan 1442 H/2021 bisa digunakan untuk para bunda yang bingung cara mengolah Seafood atau sayuran agar nikmat dan lezat.

Terkadang, masing-masing keluarga memiliki selera yang berbeda, sehingga mau tidak mau bunda harus membuat menu makanan buka puasa yang bervariasi.

Apalagi bagi para bunda yang belum terbiasa mengolah menu makanan sahur.Nah, adanya resep menu masakan kali ini berbahan dasar seafood dan sayuran dapat membantu bunda untuk berkreasi mengolah seafood dan sayuran menjadi menu makanan yang khas dengan cita rasa daerah tempat tinggal bunda.

Baca Juga: Link Streaming dan Sinopsis Ustad Milenial Senin, 12 April 2021: Begini Ekspresi Khadijah Saat Melihat Ahmad

Berikut resep praktis dan mudah menu sahur Ramadhan Sambal Telur Puyuh dan Udang Crispy, yakni :

1. Sambal Goreng Telur Puyuh Campur Tahu

Bahan-Bahan:

• 15 telur puyuh yang sudah direbus.
• 2 buah tahu
• 1 lembar daun jeruk
• 1 ruas kecil lengkuas, geprek
• 1 sdm air asam jawa
• 1 sdm gula merah sisir
• 1 sdt kecap manis
• 3 lembar daun salam
• Gula, garam, merica
• Kaldu bubuk

Bumbu halus:

• 4 siung bawang putih
• 7 siung bawang merah
• 1 buah tomat
• 5 buah cabai merah
• 14 buah cabai rawit

Cara membuatnya:

1. Langkah pertama, bunda terlebih dahulu tumis bumbu halus dan lengkuas, daun jeruk, daun salam sampai wangi.
2. Selanjutnya, bunda masukkan tahu dan telur puyuh, Jangan lupa kasih sedikit air, dan aduk.
3. Setelah itu, bunda masukkan gula merah, kecap manis, air asam jawa, gula, garam, merica dan kaldu bubuk campur dan aduk secara merata.
4. Selanjutnya, bunda tinggal menunggu sampai masakan matang untuk disajikan saat sahur dan buka puasa.

Baca Juga: 15 Ucapan Menyambut Ramadhan 1442 H atau 2021 untuk Status WA, IG, dan Facebook, Singkat dan Penuh Makna

2. Sawi Tongseng Telur Puyuh

Bahan-Bahan:
• 1 Ikat Sawi
• 15 butir telur puyuh rebus kupas
• 1 gelas air
• 1 sdm saus tiram
• 1 sdt merica hitam tumbuk
• 1/2 buah bawang bombay Rajang
• 2 sdm tauco asin
• 4 butir bawang putih cincang halus
• Kaldu jamur bubuk
• Kecap asin
• Kecap manis
• 1 sdt tepung maizena dilarutkan
• Minyak

Cara membuatnya:

1. Langkah pertama, bunda langsung menumis bawang putih dan bawang bombay hingga mengeluarkan aroma sedap.
2. Selanjutnya, bunda bisa campurkan tauco dengan saus tiram, kecap asin, kecap manis, kaldu bubuk dan merica, kemudian aduk hingga bahan tercampur merata.
3. Lalu, bunda masukkan sawi tumis hingga layu dan jangan lupa masukkan air, setelah itu baru masukkan telur puyuh.
4. Langkah terakhir masukkan, larutan tepung maizena dan aduk hingga merata Selamat mencoba!

Baca Juga: Puasa Mulai Selasa atau Rabu? Kemenag Lampung akan Rukyatul Hilal Awal Ramadhan 1442 H Senin Sore

3. Udang Crispy

Bahan-Bahan:

• 800 gram udang
• 1 butir telur
• 6 sdm tepung terigu
• 2 sdm tepung beras
• Tepung roti
• Minyak

Bahan bumbu:

• 3 siung bawang putih, jangan lupa dihaluskan.
• 1/4 sdm merica bubuk
• 1/4 sdt cabai bubuk
• Garam
• Penyedap rasa
• Air

Cara membuatnya:

1. Langkah pertama, bunda langsung masukkan udang di wadah yang bercampur bumbu.
2. Selanjutnya, bunda masukkan tepung terigu dan tepung beras. Jangan lupa bunda aduk hingga tercampur.
3. Selanjutnya, bunda gulung udang yang telah diberi bumbu ke atas tepung. Jangan lupa bunda kocok telur bersama garam
4. Selanjutnya, masukkan udang yang diberi tepung ke dalam adonan telur.
5. Nah, setelah itu gulung lagi udang yang sudah diberi telur dengan tepung roti.
6. Langkah terakhir, bunda goreng udang dengan minyak panas. bunda tinggal menunggu sampai masakan matang untuk disajikan saat sahur dan buka puasa.***

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah