Resep Mudah Membuat Roti Kepang Isi Vanila Cream dengan Bahan Simpel dan Rasanya Mantul

26 September 2022, 21:00 WIB
Resep mudah membuat roti kepang isi vanila cream dengan bahan simpel dan rasanya mantul. /Tangkapan Instagram yoenitaa

SEPUTARLAMPUNG.COM - Inilah resep mudah untuk membuat roti kepang dengan isian vanila cream dengan bahan simpel dan rasanya mantul.

Membuat camilan untuk keluarga dirumah pasti sudah menjadi rutinitas untuk bunda-bunda.

Untuk bunda yang hobi berkreasi di dapur, boleh mencoba resep roti kepang dengan isi vanila cream.

Baca Juga: Resep Bolu Gulung Jadul, Hanya Pakai 5 Butir Kuning Telur, Hasilnya Super Empuk!

Adapun untuk bahan yang dibutuhkan untuk membuat resep mudah roti kepang isi vanila cream ini sangatlah mudah didapatkan.

Penasaran dengan bahan dan cara membuatnya?

Berikut adalah bahan dan cara membuat resep roti kepang isi vanila cream yang dikutip dari akun Instagram yoenitaa.

Baca Juga: Bosan dengan Tahu Goreng Biasa? Olah dengan Resep Super Gampang Ini, Pedas dan Bikin Boros Nasi

Roti Kepang Isi Vanilla Cream

Bahan:

- 350 gr Tepung protein tinggi

- 20 gr Susu bubuk

- 5 gr Ragi instan

- 65 gr Gula pasir

- 175 ml Air Es

- 45 gr Mentega

Filling: Sesuai keinginan

Baca Juga: Dijamin Bakal Bikin Nambah Nasi! Ini Resep Telur Ceplok Pedas Manis yang Menggugah Selera Makan Keluarga

Langkah:

1. Masukkan tepung, susu bubuk, gula, ragi

2. Tuangkan Air es, mixer hingga Kalis, dengan speed sedang cenderung tinggi selama 5 menit

3. Setelah Kalis masukkan mentega dan kembali mixer hingga benar-benar adonan elastis

4. Bulatkan adonan dan diamkan hingg mengembang 2 kali lipat (kurleb 1 jam tergantung suhu ruangan)

5. Setelah mengembang kempeskan adonan, bagi adonan menjadi 18 buah

Baca Juga: Cuma Modal Rp10 Ribu Bisa Bikin Orang Serumah Ketagihan Makan, Resep Mudah Bikin Tahu Jadi Masakan Istimewa

6. Bulatkan masing-masing adonan, lalu gilas dan isi dgn bahan filling, gulung, lakukan hingga adonan habis.

7. Letakkan adonan dalam loyang yang sudah di olesi mentega/ di alasi kertas baking

8. Diamkan kembali adonan hingga mengembang 2 kali lipat

9. Olesi permukaannya dengan susu uht, lalu Taburi atasnya dgn crumble

10. Sebelumnya panaskan oven dengan suhu 165c api atas bawah

11. Bila menggunakan oven fantasy, panggang roti selama 15 menit, bila permukaan sudah kecoklatan, ganti dengan api bawah saja dan panggang selama 10 menit

Demikian bahan dan cara membuat resep mudah roti kepang isi vanila cream.***

Editor: Ririn Handayani

Tags

Terkini

Terpopuler