Penerima PKH, BPNT, BSU, dan BPUM Bisa Dapat Dana Tunai Rp700 Ribu dari Pemerintah di 2023, Ini Syaratnya

- 25 Januari 2023, 16:15 WIB
Penerima PKH, BPNT, BSU, dan BPUM bisa dapat dana tunai dari Pemerintah di tahun 2023 sebesar Rp700 ribu dengan mendaftar di program Kartu Prakerja 2023.
Penerima PKH, BPNT, BSU, dan BPUM bisa dapat dana tunai dari Pemerintah di tahun 2023 sebesar Rp700 ribu dengan mendaftar di program Kartu Prakerja 2023. /iqbalnuril/pixabay

Untuk pendaftaran Kartu Prakerja 2023, maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang bisa menjadi mendaftarkan diri.

Sebagai gambaran, peserta yang lolos seleksi Kartu Prakerja akan mendapatkan dana sebesar Rp4,2 juta.

Akan tetapi, dari Rp4,2 juta yang didapat, Rp3,5 juta harus digunakan untuk membeli pelatihan. Kemudian akan ada biaya pengganti transportasi sebesar Rp600 ribu yang akan ditransfer langsung ke rekening peserta, dan ditambah Rp100 ribu untuk insentif dua kali pengisian survei.

Dikutip dari laman resminya, berikut cara untuk mendaftar seleksi Kartu Prakerja 2023:

Sebelum mendaftar, siapkan dokumen penting berupa email aktif, KTP, KK, dan nomor HP aktif.

Baca Juga: Siswa SD-SMA Gugur Terima Dana KJP Plus jika Tak Hadiri Undangan Ambil ATM dan Buku Tabungan di Bank DKI

- Buka www.prakerja.go.id atau laman Kartu Prakerja - Dashboard di browser handphone atau laptop.

- Masukkan alamat email dan password, kemudian klik “Daftar.”

- Notifikasi akan segera dikirim ke email yang didaftarkan.

- Buka email untuk memverifikasi pendaftaran.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Instagram @prakerja.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x