Resmi, Seragam Satpam Berubah (Lagi)

- 2 Februari 2022, 15:15 WIB
warna baru seragam Satpam yang diperkenalkan Rabu 2 Februari 2022.
warna baru seragam Satpam yang diperkenalkan Rabu 2 Februari 2022. /ANTARA FOTO/Galih Pradipta./

SEPUTARLAMPUNG.COM – Satuan pengamanan atau satpam berganti warna seragam yang sebelumnya coklat muda menjadi warna krem.

Peresmian warna seragam baru satpam ini dilakukan oleh Korbinmas Baharkam Polri pada upacara Hari Ulang Tahun Satpam ke-41 yang diselenggarakan pada Rabu 2 Februari 2022 di Lapangan Bhayangkara Polri, Jakarta Selatan.

“Iya betul, tanggal 2 Februari dikenalkan,” ungkap Brigjen Pol Ahmad Ramadhan yang dilansir dari laman ANTARA.

Baca Juga: Egy Maulana Vikri Absen di Piala AFF U-23, Ini Daftar 29 Pemain Timnas Indonesia Terpilih

Perlu diketahui, petugas satpam merupakan profesi kepolisian dengan lingkup area pelaksanaan yang terbatas.

Sebelumnya pada tahun 2021, warna seragam telah diubah oleh Polri dari warna putih menjadi warna coklat muda seperti yang saat ini banyak kita temui.

Akibat perubahan warna pada tahun 2021 hingga pada saat ini, warna pakaian seragam petugas satpam memiliki warna yang mirip dengan pakaian seragam polisi.

Sehingga menyebabkan masyarakat mengalami kebingungan karena tidak dapat membedakan antara polisi dan petugas satpam.

“Jadi yang bingung masyarakat untuk membedakan mana polisi dan satpam. Untuk membedakan pakaiannya rencananya warna seragamnya jadi lebih muda sedikit dari baju polri,” disampaikan oleh Brigjen Pol Ahmad Ramadhan selaku Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri pada upacara Hari Ulang Tahun Satpam ke-41.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x