Kapan BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 Dibuka? Ini Penjelasan Menaker Ida Fauziah

- 4 Januari 2021, 07:00 WIB
Menaker Ida Fauziyah dalam Rapim penyaluran BLT Subsidi Gaji Tahun 2021.
Menaker Ida Fauziyah dalam Rapim penyaluran BLT Subsidi Gaji Tahun 2021. /Twitter.com/@KemnakerRI/

SEPUTAR LAMPUNG - Selain program Kartu Prakerja dan BLT UMKM, BLT BPJS Ketenagakerjaan adalah program bantuan lain yang sangat diminati oleh masyarakat.

BLT BPJS Ketenagakerjaan yang menyasar masyarakat terdampak dari kalangan pekerja yang memiliki gaji di bwaah Rp5 juta per bulan dianggap cukup membantu dan memberi secercah harapan di tengah situasi sulit karena pandemi.

Sayangnya, anggaran pemerintah yang terbatas membuat tidak semua pekerja bisa mendapatkan bantuan. Meski demikian, pemerintah memasukkan program ini menjadi salah satu program bantuan yang dilanjutkan pada tahun 2021.

Baca Juga: Rp2,4 Juta untuk Pelaku Usaha, Simak Cara dan Syarat Daftar BLT UMKM 2021 Baik Offline Maupun Online

Sejauh ini belum ada pengumuman resmi dari pemerintah terkait kapan program BLT BPJS Ketenagakerjaan tahun 2021 akan dibuka.

Salah satu sebabnya karena program yang sama untuk tahun 2020, belum sepenuhnya tuntas.

sebagian BLT Subsidi Gaji BPJS Ketenagakerjaan tahun 2020 dikabarkan kembali cair Januari 2021. Bagi penerima, segera cek nama penerima di kemnaker.go.id dan berikut ini pernyataan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah terkait pencairan BSU.

Hal ini sesuai dengan pengumuman dari Kemnaker bahwa penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Subsidi Gaji masih bakal dicairkan hingga Januari 2021.

Program BLT BPJS Ketenagakerjaan yang disalurkan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah menghabiskan anggaran negara sebanyak Rp13,228 triliun pada termin kedua.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Fix Indonesia PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah