Cek Nama 5,21 Juta Siswa SD-SMP Penerima PIP Kemdikbud 2023 di Sini, Uang Cair Kalau Sudah Terima 2 Surat Ini

2 April 2023, 08:33 WIB
Update informasi pencairan dana PIP untuk 5,21 juta siswa SD-SMP per Februari 2023. //Kolase:pip.kemdikbud.go.id/

LAMPUNGNESIA.COM - Bantuan dana Program Indonesia Pintar (PIP) Kemdikbud 2023 terpantau sudah dicairkan kepada 5.217.339 juta siswa SD dan SMP per Februari.

Seperti diketahui, para 2023, pemerintah masih mencairan PIP Kemdikbud 2023.

Di mana pencairan bantuan dana pendidikan ini diketahui akan diberikan kepada 20,1 juta siswa SD-SMK sederajat pada 2023.

Namun, dilansir dari laman penyaluran PIP Kemdikbud 2023 secara nasional, bantuan dana pendidikan ini tercatat akan disalurkan untuk 17.927.308 siswa SD-SMK.

Baca Juga: Jadwal NET TV Hari Ini, 2 April 2023: Jam Tayang Cheese in Trap, Catatan Si Bocil, Yemin, Tonight Show, dan 86

Di mana dari data tersebut tercatat per 15 dan 20 Februari 2023, bantuan PIP Kemdikbud sudah diberikan disalurkan dan dicairkan kepada 5.217.339 juta siswa SD dan SMP.

Berikut ini data penyaluran dana PIP Kemdikbud 2023 per Februari 2023:

Alokasi

  • SD: 10.360.614
  • SMP: 4.369.968
  • SMA: 1.367.559
  • SMK: 1.829.167
  • Total penerima PIP Kemdikbud 2023: 17.927.308

Baca Juga: Data Penerima KJP Plus Tahap 1 2023 Sudah Final? Cek Nama Siswa yang Lolos di kjp.jakarta.go.id

Penyaluran dan pemberian

  • SD: 3.163.148
  • SMP: 2.054.191
  • SMA: -
  • SMK: -
  • Total penerima PIP Kemdikbud 2023: 5.217.339

Siswa yang ingin mengetahui apakah dirinya menjadi salah satu dari 5,21 juta siswa SD-SMP yang jadi penerima PIP Kemdikbud 2023 bisa cek melalui laman pip.kemdikbud.go.id.

Perlu diketahui, uang bantuan dana pendidikan dari PIP Kemdikbud baru akan diberikan kepada siswa yang tercatat sebagai penerimanya jika sudah mendapatkan 2 surat berikut:

 

1. Surat Keputusan (SK) Nominasi Penerima PIP

2. SK Pencairan PIP di BNI, BRI, dan BSI bagi siswa yang berada di Provinsi Aceh.

Jika sudah menerima 2 surat tersebut, maka siswa SD-SMK bisa segera mencairkannya dana PIP Kemdikbud 2023.

Sebagai catatan, besaran dana PIP Kemdikbud yang diberikan untuk tiap-tiap jenjang pendidikan berbeda, yakni:

  1. SD/MI/sederajat sebesar Rp225.000/semester atau Rp450.000/tahun.
  2. SMP/MTs/sederajat Rp375.000/semester atau Rp750.000/tahun
  3. SMA/SMK/MA/sederajat sebesar Rp500.000/semester atau Rp1 juta/tahun

Baca Juga: Sekolah Kedinasan 2023 STAN, IPDN, STIN, SSN, STIS, hingga STMKG Ada Tes SKD, Ini Bocoran Materi dan Penilaian

Itulah informasi mengenai pencairan dana PIP Kemdikbud untuk siswa SD-SMK dan 2 surat yang menunjukkan bahwa dana bantuan pendidikan ini akan segera ditransfer.***

 

 

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: PIP Kemdikbud

Tags

Terkini

Terpopuler