Hari Ini Sidang Vonis Richard Eliezer Digelar, Saksikan Melalui Live Streaming di Link Berikut!

15 Februari 2023, 06:15 WIB
Link live streaming sidang vonis Richard Eliezer hari ini, 15 Februari 2023./ /ANTARA/Sigid Kurniawan/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Simak informasi selengkapnya terkait sidang vonis Richard Eliezer yang dilaksanakan hari ini, 15 Februari 2023 di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan.

Hari ini, 15 Februari 2023, akan digelar agenda sidang vonis terdakwa Richard Eliezer terhadap kasus pembunuhan berencana Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J).

Seperti sidang vonis empat terdakwa lainnya, kali ini sidang vonis Richard Eliezer akan disiarkan secara langsung.

Dapatkan link live streaming untuk menyaksikan sidang vonis Richard Eliezer di bawah ini.

Baca Juga: Rekomendasi 8 SMA dan MA Terbaik di Pekalongan Jawa Tengan Versi LTMPT 2022, Cek Raihan Peringkat Nasionalnya

Sejak tahun lalu, kasus pembunuhan Brigadir J menyita perhatian publik, bahkan serangkaian proses hukum yang dilakukan disorot secara terbuka.

Setelah melewati serangkaian babak sidang yang panjang, kini dilaksanakan sidang vonis terhadap terdakwa kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Pada 13 Februari 2023, Majelis Hakim menjatuhkan vonis hukuman mati terhadap terdakwa Ferdy Sambo, serta vonis 20 tahun penjara terhadap terdakwa Putri Candrawathi.

Baca Juga: Pada 2021, Kejaksaan Agung Buka 4.148 Formasi untuk CPNS, Ini Daftarnya untuk Persiapan Seleksi 2023

Sedangkan terdakwa Kuat Ma’ruf divonis 15 tahun penjara, dan terdakwa Ricky Rizal divonis 13 tahun penjara pada sidang vonis 14 Februari 2023.

Hari ini, sidang vonis terdakwa Richard Eliezer menjadi yang paling ditunggu-tunggu oleh seluruh masyarakat.

Pasalnya Richard diketahui juga memiliki peran yang besar sebagai justice collaborator, dalam membongkar kasus pembunuhan berencana Brigadir J.

Sebelumnya, Richard Eliezer dituntut pidana penjara 12 tahun oleh Jaksa Penuntut Umum.

Pada keempat terdakwa sebelumnya, Hakim memberi vonis yang lebih tinggi daripada tuntutan Jaksa.

Baca Juga: Rekomendasi 4 Universitas Terbaik di Gorontalo Versi UniRank 2022, Simak Peringkat Nasional dan Dunianya

Sehingga, keputusan Hakim mengenai vonis yang akan diberikan kepada Richard Eliezer, menjadi semakin membuat penasaran dan ditunggu-tunggu.

PN Jakarta Selatan menghimbau masyarakat yang ingin mengikuti jalannya persidangan, untuk dapat menyaksikannya di rumah melalui siaran langsung pada platform live streaming yang tersedia.

Anda dapat menyaksikan siaran langsung ini melalui YouTube PN Jakarta Selatan yang menyediakan live streaming, atau dapat mengakses link berikut: https://www.youtube.com/@pnjakartaselatan5925/streams.

Demikian informasi terkait sidang vonis Richard Eliezer yang diagendakan hari ini, 15 Februari 2023, beserta link live streaming untuk menyaksikannya.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Tags

Terkini

Terpopuler