Kapan KJP Plus Tahap 2 Cair Lagi, Desember 2022? Ada Tambahan Uang SPP, Cek Daftar Penerimanya di Sini

18 November 2022, 08:40 WIB
Prediksi pencairan kembali dana KJP Plus tahap 2 2022 /Oklis Syahrin Wijaya/Seputarlamp/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Bantuan Dana Pendidikan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus tahap 2 2022 sudah disalurkan ke rekening Bank DKI sejak Jumat, 11 November 2022.

Di mana menurut keterangan Instagram resmi @upt.p4op, pencairan dana KJP Plus tahap 2 2022 dicairkan serentak untuk 803.121 siswa SD hingga PKBM.

“Pengumuman bagi kamu penerima KJP Plus Tahap II Tahun 2022. Ada info penting yang harus banget kamu ketahui nih, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap II Tahun 2022 bulan November akan dilaksanakan mulai tanggal 11 November 2022. Jumlah penerima KJP Plus Tahap II Tahun 2022 sebanyak 803.121 peserta didik. Bagi penerima baru KJP Plus Tahap II Tahun 2022 silakan menunggu undangan pengambilan buku tabungan dan ATM,” tulis akun @upt.p4op seperti dikutip pada Jumat, 11 November 2022.

Lalu kapan dana KJP Plus tahap 2 2022 cair lagi, apakah pada Desember 2022?

Baca Juga: WASPADA! Penyakit Kencing Tikus atau Leptospirosis Saat Musim Hujan, Ini Cara Usir Tikus dengan Bumbu Dapur

Terkait kapan dana KJP Plus Tahap 2 2022 akan dicairkan kembali, saat ini belum ada pengumuman resmi dari Disdik DKI Jakarta.

Kendati demikian, jika menilik skema penyaluran KJP Plus tahap sebelumnya, biasanya pencairan kembali bantuan dana pendidikan ini diberikan sekitar satu bulan setelah pencairan periode sebelumnya.

Jadi, ada kemungkinan, bantuan dana pendidikan ini akan kembali disalurkan pada Desember 2022.

Namun, itu baru prediksi, Anda bisa memantau tentang kapan tanggal tepatnya dana KJP Plus Tahap 2 2022 akan diberikan kembali melalui akun Instagram @disdikdki atau akun Instagram resmi @upt.p4op.

Baca Juga: SMA Terbaik di Kabupaten Lombok Timur, Sumbawa, Kota Mataram Berdasarkan Nilai UTBK 2022 Lengkap dengan NPSN

Peserta didik SD hingga PKBM bisa mengecek apakah dirinya terdaftar sebagai penerima KJP Plus tahap 2 2022 dengan mengakses laman https://kjp.jakarta.go.id/kjp2/public/cekStatusPenerima.php.

Adapun, siswa yang dinyatakan sebagai penerima KJP Plus Tahap 2/2022 akan mendapatkan bantuan dana pendidikan sebesar:

SD/MI/SLB: Biaya personal Rp250.000/bulan, ada tambahan uang SPP bagi siswa yang bersekolah di sekolah swasta sebesar Rp130.000/bulan

SMP/MTs/SMPLB: Biaya personal Rp300.000/bulan, ada tambahan uang SPP bagi siswa yang bersekolah di sekolah swasta sebesar Rp170.000/bulan

SMA/MA/SMASLB: Biaya personal Rp420.000/bulan, ada tambahan uang SPP bagi siswa yang bersekolah di sekolah swasta sebesar Rp290.000/bulan

SMK: Biaya personal Rp450.000/bulan, ada tambahan uang SPP bagi siswa yang bersekolah di sekolah swasta sebesar Rp240.000/bulan

PKBM (Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat) Paket A/B/C: Rp300.000

LKP (Lembaga Kursus Pelatihan): Rp1,8 juta/semester atau sekitar Rp300.000/bulan

Baca Juga: Beli Honda Scoopy November 2022 Lebih HEMAT, Ada Promo dan Potongan Angsuran, Lebih Murah dari Yamaha Fino?

Sama seperti pencairan dana KJP Plus tahap sebelumnya, bantuan dana pendidikan ini diberikan melalui rekening Bank DKI.

Siswa dan orang tua yang sudah memiliki rekening Bank DKI, bisa mengecek status pencairan KJP Plus tahap 2 2022 melalui HP dengan mengunduh aplikasi JakOne Mobile.

Berikut cara mengecek saldo di rekening Bank DKI di aplikasi JakOne Mobile:

1. Buka aplikasi JakOne Mobile

2. Tekan tombol menu

3. Lalu pilih menu Rekening dan Kartu

4. Masukkan nomor kartu dan PIN ATM KJP Plus Anda

5. Pastikan data nomor HP sudah sama, lalu lanjutkan

6. Selamat JakOne Anda sudah terhubung dengan Kartu KJP Plus.

Jika sudah terhubung dan dana KJP Plus tahap 2 2022 dicairkan ke bank DKI milik masing-masing siswa, maka akan ada penambahan saldo di mutasi rekening.

Baca Juga: Berapa Harga Terbaru Vivo Y16 November 2022? Kapasitas Baterai Besar dengan Prosesor Octa-Core 2.3GHz

Itulah informasi tentang prediksi pencairan kembali dana KJP Plus tahap 2 2022.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: KJP Jakarta

Tags

Terkini

Terpopuler