ALHAMDULILAH! KJP Plus Tahap 1 2022 akan Cair Awal Mei Ini, Benarkah? Lihat Prediksi Jadwal dan BONUSNYA

20 April 2022, 18:00 WIB
Ilustrasi KJP Plus.* /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Bantuan KJP Plus tahap 1 2022 akan segera cair awal Mei ini, benarkah? Simak prediksi jadwal dan bonus yang akan diterima.

Bantuan KJP Plus Tahap 1 2022 ini merupakan program untuk warga DKI Jakarta yang diperuntukan bagi masyarakat tidak mampu untuk mendapatkan pendidikan minimal sampai dengan tamat SMA/SMK dan dibiayayi penuh dari dana APBD DKI Jakarta.

Selain itu, dengan adanya program KJP Plus ini dapat mewujudkan terselenggaranya pendidikan wajib belajar 12 tahun untuk siswa yang berada di wilayah DKI Jakarta.

Sebelumnya, proses pendataan calon penerima bantuan KJP Plus tahap 1 2022 sudah diselesaikan oleh Pemprov DKI Jakarta.

Baca Juga: Bukan Cuma Uang Tunai, Ini Rezeki Nomplok Siswa SD-SMK Penerima KJP Plus Tahap 1 2022, Orang Tua Juga Dapat?

Dan untuk jadwal pencairan dana KJP Plus tahap 1 2022 ini, masih belum ada keterangan lebih lanjut kapan waktu pencairannnya.

Namun, dilihat dari pencairan KJP Plus Tahap 1 2021, pencairan akan dimulai 2 bulan setelah data final siswa penerima ditetapkan.

Oleh karena itu, diprediksi dana KJP Plus tahap 1 2022 akan cair pada pertengah Mei 2022.

Besaran dana yang akan diterima nantinya mulai dari Rp250.000 hingga Rp1,8 juta.

Baca Juga: 4 SMA Terbaik di Sukoharjo Jawa Tengah sebagai Referensi PPDB 2022, Ini Profil Sekolah, Alamat, dan NPSN

Bagi siswa yang menempuh pendidikan di sekolah swasta akan mendapatkan bonus dana tambahan untuk SPP yang akan diberikan perbulannya selama 5 bulan.

Sebagaimana dikutip seputarlampung.com dari instagram UPT P4OP, berikut rincian dana yang akan diterima.

- Siswa SD/MI/SLB sebesar Rp250.000 per bulan, untuk siswa SD/MI swasta mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp130.000 per bulan

- Siswa SMP/MTs/SMPLB sebesar Rp300.000 per bulan, untuk siswa SMP/MTs swasta mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp170.000 per bulan

- Siswa SMA/MA sebesar Rp420.000 per bulan, untuk siswa SMA/MA swasta mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp290.000 per bulan

- Siswa SMK sebesar Rp450.000 per bulan, untuk siswa SMK mendapatkan tambahan SPP sebesar Rp240.000 per bulan.

Selain mendapatkan dana KJP Plus, para siswa pun mendapatkan keuntungan atau bonus lainnya. Apa sajakah?

Baca Juga: Sudah Cair ke 10,2 Juta Siswa SD SMP SMA SMK, Dana PIP Ditransfer ke Rekening BNI BRI Pelajar yang Patuhi Ini

Bonus yang diterima pemegang kartu KJP Plus dikutip seputarlampung.com dari kjp.jakarta.go.id adalah:

1. Mendapatkan akses gratis Trans Jakarta.

Para siswa pemegang KJP Plus akan mendapatkan akses gratis Trans Jakarta dengan menunjukan Kartu KJP Plus, Kartu Pelajar dan berseragam sekolah.

2. Mendapatkan akses gratis masuk ke Ancol

Pemegang KJP Plus akan mendapatkan akses gratis masuk ke Ancol dengan menunjukkan KJP Plus, kartu pelajar, dan Fotocopy kartu keluarga.

Perlu diketahui sebelumnya, tidak semua dapat menerima keuntungan atau bonus di atas.

Baik uang tunai, SPP tambahan ataupun bonus fasilitas gratis diatas, hanya akan diberikan bagi siswa yang telah memenuhi syarat sebagai penerima KJP Plus.

Sasaran penerima KJP Plus Tahap 1 2022:

1. Warga DKI Jakarta usia 6-21 tahun, baik yang sudah sekolah maupun Anak Tidak Sekolah (ATS) atau putus sekolah

2. Bertempat tinggal dan bersekolah di DKI Jakarta

3. Berasal dari keluarga tidak mampu.

Baca Juga: Tiket Kereta Api di Lampung untuk Mudik Lebaran dari 28 April hingga 7 Mei Terjual Habis, Ada Penambahan?

Bagi yang ingin mengecek penerima dana KJP Plus tahap 1 2022 sebagai berikut.

- Masuk ke laman kjp.jakarta.go.id

- Pilih menu periksa status penerima KJP Plus

- Masukan NIK

- Pilih Tahun dan Pilih Tahap

- Kemudian klik cari

Dan KJP Plus yang sudah cair dapat diketahui dengan beberapa cara, hal yang harus dilakukan siswa ataupun orang tua yaitu salah satunya dengan aplikasi JakOne Mobile.

Berikut cara mengecek saldo melalui aplikasi Jak One Mobile.

- Buka aplikasi JakOne mobile

- Tekan tombol menu

- Kemudian pilih menu Rekening dan Kartu

- Masukkan nomor kartu dan pin ATM KJP Plus Anda

- Pastikan data nomor HP sudah sama, kemudian lanjutkan

- Maka akan muncul tulisan yang berisi selamat JakOne Anda sudah terhubung dengan KJP Plus

Apabila dana KJP Plus sudah masuk ke rekening Bank DKI masing-masing siswa. Maka nantinya akan muncul notifikasi baru di aplikasi JakOne.

Baca Juga: TEKS Khutbah Idul Fitri 1443 H-2022 M TERBARU dan SINGKAT, Tema: Bersabar dalam Menghadapi Ujian

Lalu, jika dana KJP Plus tahap 1 2022 tak kunjung cair ke rekening bank DKI Jakarta, apa yang harus dilakukan?

Dikutip seputarlampung.com dari @upt.p4op, terdapat layanan pengaduan bagi masyarakat DKI Jakarta melalui Whatsapp.

Lewat layanan pengaduan yang disediakan tersebut, masyarakat dapat menghubungi dan mengadukan keluhan untuk penyaluran dan pendataan KJP Plus.

Untuk pengaduan perihal permasalahan untuk proses pencairan dan distribusi KJP Plus dapat menghubungi contact person sebagai berikut:

Trisno – 081585958714
Sukron – 081585958712
Amir – 081585958701.

Untuk waktu pelayanan yang disediakan adalah setiap hari kerja mulai pukul 08.00 hingga 15.00 WIB.

Demikian info terkait prediksi pencairan KJP Plus Tahap 1 2022 dan bonus yang akan diterima.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: UPT P4OP kjp.jakarta.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler