Update Terbaru! Data Perkembangan Covid-19 yang Ada di Indonesia Terkonfirmasi Positif Menjadi 55.209

- 13 Februari 2022, 09:40 WIB
Ilustrasi Covid-19. 127 Warga Kabupaten Cirebon Positif Covid-19, Antisipasi Lonjakan Kasus Rumah Sakit Siapkan Ratusan Tempat Tidur
Ilustrasi Covid-19. 127 Warga Kabupaten Cirebon Positif Covid-19, Antisipasi Lonjakan Kasus Rumah Sakit Siapkan Ratusan Tempat Tidur /geralt/Pixabay

SEPUTARLAMPUNG.COM- Covid-19 di Indonesia semakin hari megalamai peningkatan. Pemerintah terus berusaha menurunkan angka penyebaran Covid-19.

Satuan Tugas Penanganan (SATGAS) Covid-19 terus melaporkan data perkembangan Covid-19 di Indonesia.

Data yang di laporkan tidak hanya yang terkonfirmasi Covid-19 namun mencakup perkembangan yang di sembuh, kematian dan juga pasien yang sedang menjalankan perawatan.

Baca Juga: Hore! Selain Dapat Uang, Ini Keuntungan Memiliki KIP 2022, Begini Cara Daftar Kartu Indonesia Pintar

Dilansir dari seputarlampung.com dari kanal instagram kemenkes_ri data terbaru perkembangan Covid-19 Minggu, 13 Februari 2022 adalah sebagai berikut:

  1. Jumlah kasus yang terkonfimasi Covid-19 sampai hari ini menjadi 55.209 sehingga dengan total keseluruhan kasus positif 4.763.252.
  2. Untuk jumlah yang dinyatakan sembuh dari laporan Satgas Covid-19 Minggu, 13 Februari 2022 menjadi 32.570 sehingga total keselurahan menjadi 4.282.847.
  3. Jumlah kasus kematian akibat terpapar Covid-19 mengalami kenaikan menjadi 107 orang meninggal dunia. Jumlah total keseluruhan karena Covid-19 menjadi 145.065.

Selanjutnya, untuk kasus yang sedang menjalani perawatan dirumah sakit dan isolasi mandiri (Isomon) sebanyak 335.339. Kasus aktif ini di dapatkan dari hasil pengurangan total kasus terkonfirmasi positif dengan pasien sembuh dan kasus kematian.

Baca Juga: 10 SMA Terbaik di Magelang Jawa Tengah beserta Rangking Nasional

Selain itu, Satuan Tugas Penanganan (SATGAS) Covid-19 juga melaporkan data yang suspek diperiksa sebanyak 30.604 dan jumlah spesimen sebanyak 530.041.

Sampai saat ini pemberian vaksinasi terus berjalan demi menekan angka penurunan kasus Covid-19 di Indonesia.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Kemenkes


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah