Tanpa Alat, Begini Cara Mengetahui Saturasi Oksigen dalam Tubuh Jika Tidak Punya Oximeter di Rumah

25 Februari 2022, 19:00 WIB
Ilustrasi oximeter. /Unsplash.com/Tetiana SHYSKINA

SEPUTARLAMPUNG.COM - Masalah saturasi oksigen menjadi hal yang sangat penting saat seseorang terpapar Covid-19.

Beberapa orang mengantisipasinya dengan memiliki alat pengukur saturasi oksigen atau Oximeter di rumah. Bagaimana jika kita tak memilikinya?

Adakah cara mudah yang bisa kita lakukan untuk memantau saturasi oksigen dalam tubuh masih dalam kondisi aman?

Saturasi oksigen adalah fraksi hemoglobin saturasi oksigen relatif terhadap total hemoglobin dalam darah.

Baca Juga: Jadwal TV Lengkap, Sabtu, 26 Februari 2022: Trans 7, MNCTV, GTV, SCTV, Indosiar, RCTI, Trans TV dan NET TV

Tubuh manusia membutuhkan dan mengatur keseimbangan oksigen yang sangat tepat dan spesifik dalam darah.

Tingkat saturasi oksigen dalam darah arteri normalnya pada manusia adalah 95-100 persen.

Dikatakan sesak nafas apabila frekuensi nafasnya diatas 24 kali per menit, normalnya napas seseorang untuk memenuhi kebutuhan oksigennya berada pada kisaran 16-20 per menit.

Oximeter alat yang digunakan untuk membantu mengetahui berapa banyak oksigen di dalam darah. Alat yang umumnya berukuran kecil ini memiliki sensor yang mengunakan cahaya untuk mendeteksi oksigen.

Namun, apabila kita terkena Covid-19 bisa menggunakan metode menghitung napas jika tidak memiliki oximeter untuk mendeteksi saturasi oksigen, terlebih apabila mengalami gejala sesak nafas yaitu dengan cara sebagai berikut.

Baca Juga: HARUS TAHU! Inilah Daftar Layanan Kesehatan dan Penyakit yang Dijamin dan Tidak Dijamin Oleh BPJS Kesehatan

Jika kita bisa menghitung sampai angka 30 secara berurutan dalam 1 kali tarikan nafas, artinya saturasi oksigen kita lebih dari 95% (normal).

Tetapi, jika kita hanya bisa menghitung sampai angka 10 secara berurutan dalam 1 kali tarikan nafas, artinya saturasi oksigen nya kurang dari 95% dan harus waspada.

Untuk hitungan hanya bisa mencapai 7 kali tarikan nafas atau kurang maka saturasi oksigen dalam tubuh kita kurang dari 90%. Segera bawa ke RS untuk mendapatkan pertolongan.

Tes yang dilakukan ini hanya untuk memperkirakan saturasi oksigen secara kasar jika tidak memiliki pulse oximeter.

Demikian cara mengetahui saturasi oksigen dalam tubuh apabila kita tidak mempunyai alat oximeter.***

Editor: Ririn Handayani

Tags

Terkini

Terpopuler