Tak Hanya Pulau Jawa, Hasil Riset Sebut 14 Wilayah ini juga Berpotensi Terdampak Tsunami 12-20 Meter

- 5 Oktober 2020, 10:30 WIB
Ilustrasi tsunami.
Ilustrasi tsunami. /Istimewa/PIXABAY/Elias Sch

SEPUTAR LAMPUNG - Indonesia merupakan salah satu negara dengan frekuensi gempa yang sangat tinggi sepanjang tahun.

Beberapa gempa berpotensi bisa menyebabkan tsunami dengan ketinggian yang bervariasi.

Mengingat gempa adalah bencana yang tidak bisa diprediksi, penting untuk menyiapkan masyarakat siaga terhadap bencana.

Sejumlah penelitian juga terus digalakkan agar masyarakat semakin siap terhadap berbagai kemungkinan yang terjadi.

Seperti hasil riset dari tim riset ITB belakangan ini yang memunculkan kecemasan di tengah masyarakat. Pasalnya, tim riset ITB tersebut mengungkapkan kemungkinan terjadinya tsunami setinggi 12 hingga 20 meter di beberapa wilayah Indonesia.

Baca Juga: Sikap Tegas Timor Leste, Pecat Menkes Sejak Awal Corona karena Dianggap Tidak Becus di Depan Media

Sebagaimana diberitakan oleh Mantrasukabumi.com sebelumnya dalam artikel berjudul "Hati-hati, 14 Wilayah Ini Bisa Terdampak Tsunami 12 Hingga 20 Meter, Simak Mana Saja", riset yang menggunakan data gempa dari katalog BMKG dan Katalog internasional Seismological Centre (ISC) ini menunjukkan adanya zona memanjang di antara pantai selatan pulau Jawa dan Palung Jawa.

Oleh karena itu, masyarakat yang berada di sepanjang Pantai selatan Jawa Barat dan selatan Jawa Timur diimbau waspada terhadap potensi terjadinya tsunami akibat pecahnya segmen-segmen megathrust jalur sepi gempa (seismic gap) di Samudera Indonesia secara bersamaan.

“Tinggi tsunami dapat mencapai 20 meter di pantai selatan Jawa Barat dan 12 meter di selatan Jawa Timur,” kata Guru Besar bidang Seismologi di Institut Teknologi Bandung (ITB) Sri Widiyantoro.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Mantra Sukabumi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x