Viral Video Masjid Al-Aqsa Dibakar oleh Tentara Yahudi di TikTok, Cek Faktanya di Sini

- 30 Juli 2021, 08:56 WIB
Sebuah video viral di TikTok dengan narasi tentara Yahudi membakar Al Aqsa ditengarai hoax.
Sebuah video viral di TikTok dengan narasi tentara Yahudi membakar Al Aqsa ditengarai hoax. /akun TikTok @hazlanempire

SEPUTARLAMPUNG.COM - Sebuah video viral di TikTok berjudul,‘Masjid Al-Aqsa telah dibakar oleh Tentera Yahuuudi,’ menuai kontroversi di dunia maya, khususnya pengguna media sosial TikTok.

Dengan durasi kurang lebih satu menit, video yang diunggah oleh akun @hazlanempire di platform TikTok itu telah mendapat respon sebanyak 9.906 komentar dan di like 131.6 K.

Namun benarkah, video viral tersebut menggambarkan kondisi Masjid Al-Aqsa telah dibakar oleh Tentara Yahudi?

Baca Juga: Viral! Calon Bintara Polisi Sempat Dinyatakan Lulus Namun Digantikan Orang Lain, Ternyata Ini Alasannya

Setelah ditelusuri oleh tim Seputarlampug.com dari laman website turnbackhoax.id didapatkan informasi bahwa Masjid Al-Aqsa yang kabarnya telah dibakar dalam video tersebut tidak benar, konten itu  termasuk dalam kategori Hoaks atau berita menyesatkan.

Isi dari video tersebut memuat konten berita tentang sebuah pohon terbakar di dekat Masjid Al-Aqsa di Yerusalem pada hari Senin, 10 Mei, ketika pasukan keamanan Israel bentrok dengan warga Palestina yang berkumpul di situs tersuci ketiga dalam agama Islam.

Sebuah pohon terbakar di luar masjid Al Aqsa Yerusalem pada hari Senin, tetapi api dengan cepat dipadamkan dan tidak ada kerusakan yang terjadi pada masjid.

Ketegangan tinggi di Yerusalem dan para saksi memberikan keterangan yang bertentangan tentang apakah api itu disebabkan oleh warga Palestina yang melemparkan kembang api ke polisi atau oleh granat kejut polisi.

Polisi Israel mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa api itu berasal dari kembang api.

Baca Juga: POPULER Hari Ini: Materi Khutbah Jumat, Kunci Jawaban Hingga Spoiler Tokyo Revengers

Masyarakat diharapkan tidak termakan isu video viral yang belum tentu benar informasi tersebut dan bisa meng-cross check berita terkini, akurat dan akuntabel seputar berita Hoaks melalui laman resmi turnbackhoax.id.

Kesimpulannya: video yang viral di TikTok berjudul "Masjid Al-Aqsa telah di bakar oleh Tentera Yahuuudi," faktanya isi dari video tersebut merupakan video pohon yang terbakar di luar Masjid dengan menambahkan narasi yang TIDAK sesuai dengan fakta, sehingga menimbulkan kesimpulan yang Salah atau menyesatkan.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x