Beda dengan Indonesia, Prioritas Penerima Vaksin di Swiss Justru Orang Tua dan yang Miliki Penyakit

- 20 Desember 2020, 21:33 WIB
Ilustrasi Vaksin Pfizer inc untuk Covid-19.
Ilustrasi Vaksin Pfizer inc untuk Covid-19. /ANTARA

"Kami mempercayakan Swissmedic atas penilaian yang cermat terhadap vaksin COVID-19 kami dan secara tepat waktu bertindak untuk membantu melindungi warga Swiss," kata kepala operasional Pfizer Swiss, Sabine Bruckner, melalui pernyataan.

Pihaknya menyebut persetujuan Swiss sebagai "momen bersejarah dalam perang melawan penyakit mematikan ini."

Dalam unggahan video di Twitter, Menteri Kesehatan Alain Berset mengatakan program vaksinasi Swiss akan dimulai dalam hitungan hari. Prioritas utama penerima vaksin adalah kalangan rentan, seperti orang tua, dan mereka yang memiliki riwayat penyakit.

Swissmedic akan meminta Pfizer untuk selalu memberikan informasi mengenai keamanan, keampuhan, serta kualitas vaksin buatannya secara berkelanjutan, katanya.***

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah