Apa Itu Childfree? Kembali Viral Setelah Gitasav Sebut adalah Obat Awet Muda Alami dan Anti Keriput

9 Februari 2023, 11:15 WIB
VIRAL! Gitasav Sebut Childfree sebagai anti aging alami.* /Instagram @gitasav

SEPUTARLAMPUNG.COM - Istilah 'childfree' kembali menjadi viral karena pernyataan yang dilontarkan influencer Gita Savitri Devi atau Gitasav baru-baru ini.

Seperti diketahui, Gitasav memang merupakan seorang influencer Indonesia yang secara terbuka mengatakan bahwa dirinya dan suami memutuskan untuk tidak memiliki anak atau childfree.

Keputusan Gitasav ini memang tampaknya belum bisa diterima oleh kebanyakan keyakinan orang timur, khususnya Indonesia.

Di mana biasanya, pasangan yang sudah menikah sangat mendambakan kehadiran sang buah hati untuk melengkapi keluarga kecil mereka.

Baca Juga: Lowongan Kerja di PT Teknologi Kartu Indonesia untuk Posisi Sales Area, Cek Kualifikasi dan Deskripsinya

Gitasav, baru-baru ini memicu kontroversi pasca menjawab salah satu komentar pengikut Instagramnya.

Awalnya, pengikut Gitasav mengaku iri pada wajah sang influencer yang masih tampak tidak seperti berumur kepala 3.

Gitasav menanggapi pujian tersebut dengan mengatakan bahwa tidak memilik anak adalah satu satu resep awet muda alami.

"Tidak memiliki anak merupakan resep awet muda alami. Kamu bisa tidur 8 jam setiap hari, tidak stres jika mendengar suara jeritan anak. Dan pada saat kamu akhirnya muncul keriput, kamu memiliki uang untuk membayar perawatan botox," jawab Gitasav.

Baca Juga: Cek Penerima KJP Plus Februari 2023 Lewat HP, Bantuan Pendidikan Rp450 Ribu Cair ke Murid SMK

Pernyataan Gitasav ini ditanggapi negatif oleh banyak kalangan, pasalnya banyak juga yang sudah memiliki anak tapi memiliki wajah terawat dan tampak awet muda.

Lalu apa itu sebenarnya childfree?

Dilansir dari laman its.ac.id, childfree pada dasarnya merupakan suatu idealisme tentang tidak memiliki keturunan meski sudah menikah.

Memutuskan hidup sebagai pasangan yang childfree tentunya dipengaruhi oleh banyak faktor dan motif yang berbeda.

Contohnya saja keputusan childfree yang diambil oleh Victoria Tunggono, penulis buku 'Childfree & Happy'.

Tori, begitu Victoria Tunggono biasa dipanggil, memutuskan untuk tidak memiliki anak karena takut mengalami hal sama seperti yang ibunya alami.

Tori mengatakan sempat menyakiti hati sang Ibu dan itu membuatnya memutuskan tidak memiliki anak karena khawatir akan disakiti oleh anaknya nanti.

Menurut Tori, alasan lain pasangan suami istri tidak ingin memiliki keturunan adalah seperti trauma masa kecil, kesehatan suami ataupun istri, kondisi lingkungan, dan banyak pertimbangan lainnya yang mungkin hanya diketahui oleh pasangan itu sendiri.

Baca Juga: Tahun 2023 Isu Resesi Menguat, Lantas E-Commerce Apa yang Jadi No.1 bagi Penjual?

Terlepas dari apapun keputusan pasangan suami istri untuk memiliki anak atau tidak, itu merupakan hak individu yang sudah selayaknya dihormati.

Begitu juga dengan pasangan yang memutuskan untuk tidak memiliki keturunan, ada baiknya untuk menjaga perasaan mereka yang memutuskan untuk memiliki anak terlepas apapun kondisinya.***

 

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Instagram Its.ac.id

Tags

Terkini

Terpopuler