BSU Tahap 5 2022 Sudah Cair? Ini Sebab Lolos Verifikasi tapi Subsidi Gaji Rp600.00 Belum Ditransfer Kemnaker

- 11 Oktober 2022, 11:15 WIB
Ilustrasi pencairan BSU 2022.*
Ilustrasi pencairan BSU 2022.* /iqbalnuril/pixabay/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Pencairan dana BLT Subsid Gaji Rp600.00 atau BSU Tahap 5 2022 kini telah dilakukan.

Simak penjelasan bagi yang lolos verifikasi tapi belum mendapat transfer dana dari Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).

Penyaluran dana BSU Tahap 5 2022 atau BLT Subsidi Gaji Rp600.000 diberikan hanya bagi pekerja yang lolos verifikasi Kemnaker.

Penyaluran resmi dana BSU 2022 dari Kemnaker ini hanya melalui bank BUMN yang dikenal dengan Himbara, yakni BRI, BNI, BTN, dan Mandiri. Sementara khusus wilayah Provinsi Aceh dana BLT Subsidi Gaji Rp600.000 disalurkan melalui BSI.

Baca Juga: Hari Ini KJP Plus Tahap 1 Oktober 2022 Sudah Cair, Siswa SD, SMP, SMA-SMK Bisa Lihat di Aplikasi JakOne Mobile

Terkait pekerja yang belum atau tidak punya rekening Himbara, maka penyaluran akan dilakukan oleh Kemnaker melalui kantor pos terdekat.

Lantas, kenapa dana BSU 2022 Rp600.000 belum cair ke rekening pekerja padahal sudah mendapatkan notifikasi lolos verifikasi dari BPJS Ketenagakerjaan?

Perlu diketahui, cek status penerima BSU bukan hanya melalui situs BPJS Ketenagakerjaan, tetapi juga melalui situs resmi Kemnaker, yakni bsu.kemnaker.go.id.

Pada situs BPJS Ketenagakerjaan, peekerja hanya dapat memastikan lolos verifikasi sebagai calon penerima BSU karena tercatat aktif sebagai peserta hingga iuran terakhir yang dibayarkan per Juli 2022.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Kemnaker


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah