Pidato Singkat Hari Guru Nasional Cocok untuk Anak SMP dan SMA, dari Murid kepada Guru

- 21 November 2020, 08:06 WIB
Ilustrasi guru.
Ilustrasi guru. /pxhere

SEPUTAR LAMPUNG – Untuk anak SMP dan SMA yang tengah mendapatkan tugas atau kesempatan pidato di Hari Guru Nasional, 25 November mendatang tentu butuh refrensi apa yang harus disampaikan dalam kesempatan atau tugas kali ini.

Diketahui peringatan Hari Guru Nasional 2020 yang jatuh pada hari Rabu ini masih dalam situasi pandemi Covid-19.

Banyak sekolah dan kemungkinan sekolah pembaca Seputar Lampung juga tengah belajar jarak jauh dengan metode daring.

Baca Juga: Soal 1 Juta Guru Hororer Diangkat Jadi P3K, Ini Penjelasan Nadiem Makarim tentang Rekrutmen 2021

Baca Juga: Ide Kreatif Memperingati Hari Guru Nasional Bagi Para Siswa untuk Membuat Guru Terharu

Sehingga peringatan Hari Guru Nasional kali ini juga diadakan daring. Bagi para pembaca yang tengah mendapatkan giliran untuk menyampaikan pidato di Hari Guru Nasional 25 November 2020 kali ini, berikut pidato singkat yang bisa dibacakan:

Selamat pagi dan Salam Sejahtera

Yang kami hormati,

Bapak/Ibu Kepala Sekolah (Nama Sekolah)

Bapak-Ibu Guru

Staff dan karyawan yang bertugas

Serta rekan-rekan seperjuangan di sekolah yang saya banggakan

Pada pagi yang cerah ini, mari kita bersama-sama mengucapkan rasa syukur kepada Allah SWT sebagaimana limpahan rahmat dan rezekinya, serta nikmat sehat yang membuat kita masih bisa bertatap muka di tengah kondisi bangsa dilanda pandemi Covid-19.

Rasa terimakasih juga dihaturkan atas kesempatan yang telah diberikan kepada saya untuk bisa menyampaikan pidato singkat di Hari Guru Nasional, hari dimana sebagai momentum peringatan betapa besarnya jasa pahlawan tanpa tanda jasa yang berada di hadapan kami semua para siswa.

Pada momen kali ini pula, saya ingin sampaikan rasa bangga pada perjuangan guru-guru semua. Kondisi Covid-19 tak mematahkan semangat untuk bisa terus mengabdi pada negara, membantu para siswa/siswinya ke gerbang pintu masa depan.

Sebagian besar para guru harus beradaptasi dengan digital. Sebagian besar lainnya harus menemui murid-muridnya satu per satu agar apa yang diajarkan tetap sampai dan bisa dikuasai anak didiknya di sekolah.

Wahai para guru-guruku. Terimakasih kami haturkan. Kalianlah pahlawan tanpa tanda jasa yang sesungguhnya. Perjuangan kalian lebih berat saat ini, tak sekedar mencerdaskan bangsa, namun juga mencegah penyebaran virus yang tak kasat mata dan telah menghilangkan ratusan juta nyawa di dunia.

Di tengah-tengah ketakutan kita hari ini, kalian para guru tetap mendedikasikan waktu dan pikiran untuk bisa tetap melangsungkan proses belajar mengajar, tanpa melanggar protokol kesehatan.

Untuk itu, di hari yang baik ini pula, saya mengajak teman-teman di sekolah untuk tetap di rumah, jaga diri, jaga keluarga, jaga tetangga, jaga guru-guru kita untuk jangan kemana-mana. Belajarlah dengan giat. Tuntaskan segala tugas yang diberikan dengan penuh keceriaan. Karena kunci melawan virus ini, selain kita menjaga kesehatan juga tetapn bahagia agar imun kita tetap terjaga.

Terimakasih teman-teman, terimakasih bapak dan ibu guru. Dedikasi kalian hingga hari ini, bukan sekedar terjeda dalam pertemuan. Waktu mengajarkan kita untuk tetap sabar hingga semua berangsur membaik, dan pemerintah memberikan keputusan yang terbaik untuk bisa kita kembali bertemu.

Mari kita bersama-sama, bergotong royong meraih cita-cita tanpa meninggalkan budi pekerti, dan tetaplah kita saling menteladani kebaikan.

Bapak dan ibu guru, kami sebagai murid sangat berterima kasih atas segala jasa yang telah diberikan dalam membentuk karakter kami. Terimakasih atas segala kesabaran menghadapi kenakalan kami selama ini. Terimakasih atas bekal wawasan dan membangun pondasi yang kuat untuk kami meraih mimpi. Terimakasih, selamat Hari Guru Nasional dan tetaplah menjadi penerang bangsa dengan segala ilmu dan kasihmu.

Terima kasih,

Salam,

(Nama)

Baca Juga: Puisi Bertema Guru dalam Rangka Hari Guru Nasional, Karya Gus Mus, Kahlil Gibran dan WS Rendra

Baca Juga: Pidato Singkat Hari Guru Nasional Tema Perjuangan Guru dan Murid di Tengah Pandemi Covid-19

Itulah pidato singkat yang bisa dibawakan anak SMP ataupun SMA ketika mendapatkan giliran berpidato di Hari Guru Nasional 25 November 2020 kali ini. ***

 

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah