20 Ucapan Selamat Hari Guru Nasional untuk Para Pahlawan Tanpa Tanda Jasa, Cocok Dibagi di Medsos

- 17 November 2020, 12:30 WIB
Ide peringatan Hari Guru Nasional.
Ide peringatan Hari Guru Nasional. /Pixabay/Alfakurnia

 

SEPUTAR LAMPUNG - Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November bersamaan dengan hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).

Hari Guru Nasional merupakan momen untuk lebih menghargai jasa para pahlawan tanpa tanda jasa yang telah berjuang keras untuk mencerdaskan anak bangsa.

Guru adalah pejuang terdepan untuk memberantas kebodohan. Tanpa kenal lelah, bahkan tanpa gaji dan fasilitas yang memadai, banyak guru terus berjuang untuk membuat anak didiknya menjadi pintar.

Baca Juga: Mengenal Aglonema Cinta: Meski Murah, Keindahannya Bisa Mempercantik Sudut Ruangan Rumah Minimalis

Seyogyanya, Hari Guru Nasional kita manfaatkan untuk berterimakasih. Salah satunya melalui ucapan selamat Hari Guru.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut kumpulan ucapan Selamat Hari Guru Nasional untuk para pahlawan tanda tanda jasa yang cocok dibagikan di media sosial baik Facebook, WhatsApp, Instagram, Twitter, dan sebagainya: 

Baca Juga: Kabar Gembira Bagi Para Pekerja, Subsidi Gaji Termin Kedua Batch III Sudah Cair

  1. Selamat Hari Guru Nasional 2020. Karena guru, kita tahu banyak ilmu. Karena guru, lahir generasi yang cerdas.

  2. Guru adalah seorang pejuang tulus tanpa tanda jasa mencerdaskan bangsa. ~ Ki Hajar Dewantara.

  3. Guru seperti lilin yang menghabiskan dirinya sendiri untuk mencerahkan kehidupan orang lain. Selamat Hari Guru Nasional 25 November 2020.

  4. Selamat Hari Guru Nasional, 25 November 2020. Terima kasih atas perjuangan tulus para guru untuk mencerdaskan anak bangsa.

  5. Guru-guru terbaik tidak memberimu jawabannya, mereka memicu keinginan untuk menemukan jawabannya sendiri. Selamat Hari Guru!

    Baca Juga: Update Ranking Terkini MAMA 2020, Selasa 17 November 2020, BTS, Blackpink, dan IU Masih Unggul

  6. Tidak semua orang memiliki kesabaran seperti orang suci, berhati emas, dan dedikasi tanpa akhir - tetapi Anda melakukannya! Itulah sebabnya saya hanya ingin memberi tahu betapa Anda sangat dihargai. Selamat Hari Guru!
  7. Selamat Hari Guru Nasional! Tetap dan selalu mendidik putra-putri Indonesia guna mencerdaskan kehidupan bangsa. Terima kasih guru.

  8. Guru memang bukan orang hebat tetapi semua orang hebat adalah berkat jasa dari seorang Guru.

  9. Tanpa pamrih, kau menuntun setiap langkahku. Tanpa menuntut tanda jasa, kau mendukungku untuk menghadapi dunia. Terima kasih guru, jasamu akan selalu mengalir dalam tiap jejak langkahku.

  10. Terima kasih guruku. Dengan hati yang tulus dan penuh kesabaran, kau mengajariku untuk tak hanya menjadi manusia yang berilmu, namun juga menjadi manusia yang berbudi.

    Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Selasa 17 November 2020: Ikatan Cinta dan Indonesian Idol Hadir Malam Ini

  11. Selamat Hari Guru. Terima kasih untuk selalu menjadi arah kehidupan yang menuntunku menuju jalan kesuksesan.

  12. Jika pengetahuan adalah cahaya bagi kehidupan, maka kau adalah bintang yang senantiasa menyebarkan cahaya hingga ke penjuru negeri. Terima kasih guruku.

  13. Terima kasih untuk semua yang telah Anda lakukan, Bapak dan Ibu guru yang terhormat. Selamat Hari Guru.

  14. Saya menemukan persahabatan, bimbungan, dan cinta dalam satu orang. Orang itu adalah Anda. Selamat Hari Guru.

  15. Guru meringankan beban masa depan kita dengan memberikan ilmu yang seksama.

    Baca Juga: Ide Kreatif Memperingati Hari Guru Nasional Bagi Para Siswa untuk Membuat Guru Terharu

  16. Guru adalah pelita bangsa.

  17. Mengajar adalah profesi yang paling baik dan paling mulia dibandingkan profesi lainnya.

  18. Mengajar berarti menyentuh kehidupan selamanya.

  19. Guru-guru terbaik tidak memberimu jawabannya, mereka memicu keinginan untuk menemukan jawabannya sendiri. Selamat Hari Guru.

  20. Mengajar adalah satu profesi yang menciptakan semua profesi lainnya. Terima kasih telah membantu saya menjadi seperti saya hari ini. Selamat Hari Guru.***

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah