Daftar Fakultas dan Prodi di Universitas Sebelas Maret, Kampus Terbaik di Solo yang Raih Peringkat Dunia

- 4 Februari 2023, 06:45 WIB
Daftar Fakultas dan Program Studi di Universitas Sebelas Maret (UNS)./uns.ac.id
Daftar Fakultas dan Program Studi di Universitas Sebelas Maret (UNS)./uns.ac.id /

SEPUTARLAMPUNG.COM – Universitas Sebelas Maret merupakan kampus terbaik di Kota Solo, Provinsi Jawa Tengah.

Apa saja Fakultas dan Program Studi (Prodi) yang tersedia di Universitas Sebelas Maret? Simak informasi selengkapnya pada artikel ini.

Universitas Sebelas Maret sukses masuk dalam daftar kampus terbaik di dunia versi EduRank pada 2022, dan berhasil meraih peringkat ke-1.458 dari 14.131 Universitas dunia.

Selain itu, Universitas Sebelas Maret yang menjadi kampus terbaik di Kota Solo, juga menduduki peringkat nasional ke-9, atau masuk dalam top 10 kampus terbaik di Indonesia.

Baca Juga: Update Daftar Harga HP Redmi Februari 2023: Mulai dari Rp1 Jutaan, Lengkap dengan Spesifikasinya!

Berdiri sejak tahun 1976, Universitas Sebelas Maret yang juga dikenal dengan singkatan ‘UNS’, merupakan salah satu Perguruan Tinggi Negeri yang populer di Indonesia.

Kampus ini beralamat di Jalan Ir. Sutami 36 Kentingan, Jebres, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah.

Sebagai informasi, Kota Surakarta juga kerap disebut Kota Solo oleh masyarakat. Sehingga penyebutan kedua nama tersebut merujuk pada daerah yang sama.

UNS diketahui menyediakan beragam pilihan jenjang pendidikan, mulai dari program Sekolah Vokasi, Sarjana, Profesi, Spesialis, Magister, hingga Doktor.

Baca Juga: 9 SMA Pondok Pesantren atau Boarding School Ini Masuk Daftar TOP 1000 Sekolah Terbaik di Indonesia, Mana Saja?

Pada jenjang studi program Sarjana, UNS menyediakan 13 Fakultas dengan beragam pilihan Prodi.

Dilansir tim Seputarlampung.com dari laman resmi UNS, berikut daftar Fakultas beserta Program Studi yang tersedia untuk program Sarjana (S1):

Fakultas Ilmu Budaya

  • Ilmu Sejarah
  • Sastra Arab
  • Sastra Daerah
  • Sastra Indonesia
  • Sastra Inggris
  • Bahasa Mandarin  dan Kebudayaan Tiongkok

Fakultas Hukum

  • Ilmu Hukum

Fakultas Ekonomi dan Bisnis

  • Akuntansi
  • Ekonomi Pembangunan
  • Manajemen
  • Bisnis Digital

Fakultas Ilmu Sosial dan Politik

  • Hubungan Internasional
  • Administrasi Negara
  • Ilmu Komunikasi
  • Sosiologi

Fakultas Kedokteran

  • Kedokteran

Baca Juga: 11 Film yang Tayang di Bioskop pada Februari 2023, ‘Jalan yang Jauh, Jangan Lupa Pulang’ hingga ‘The Offering’

Fakultas Pertanian

  • Agribisnis
  • Agroteknologi
  • Ilmu Tanah
  • Penyuluhan dan Komunikasi Pertanian
  • Peternakan
  • Ilmu Pangan
  • Pengelolaan Hutan

Fakultas Teknik

  • Arsitektur
  • Perencanaan Wilayah dan Kota
  • Teknik Elektro
  • Teknik Industri
  • Teknik Kimia
  • Teknik Mesin
  • Teknik Sipil

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

  • Bimbingan dan Konseling
  • Pendidikan Administrasi Perkantoran
  • Pendidikan Akuntansi
  • Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
  • Pendidikan Bahasa Inggris
  • Pendidikan Bahasa Jawa
  • Pendidikan Biologi
  • Pendidikan Ekonomi
  • Pendidikan Fisika
  • Pendidikan Geografi
  • Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
  • Pendidikan Guru Sekolah Dasar
  • Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Kebumen)
  • Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam
  • Pendidikan Kimia
  • Pendidikan Luar Biasa
  • Pendidikan Matematika
  • Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
  • Pendidikan Sejarah
  • Pendidikan Seni Rupa
  • Pendidikan Sosiologi Antropologi
  • Pendidikan Teknik Bangunan
  • Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer
  • Pendidikan Teknik Mesin

Fakultas Matematika dan IPA

  • Biologi
  • Farmasi
  • Fisika
  • Kimia
  • Matematika
  • Statistika
  • Ilmu Lingkungan

Fakultas Seni Rupa dan Desain

  • Desain Interior
  • Desain Komunikasi Visual
  • Kriya Seni (Desain Tekstil)
  • Seni Rupa Murni

Baca Juga: Siswa SD-PKBM yang Belum Ditranfer Dana KJP Plus Tahap 2 2022 Segera Lapor ke Nomor Ini

Fakultas Keolahragaan

  •  Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
  •  Pendidikan Kepelatihan Olahraga

Fakultas Teknologi Informasi dan Sains Data

  • Informatika

Fakultas Psikologi

  • Psikologi

Demikian informasi terkait daftar Fakultas beserta Program Studi yang tersedia di Universitas Sebelas Maret.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: UNS Solo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x