Simak Batas Waktu Menyimpan Permanen Akun Siswa di LTMPT, Siswa Wajib Tahu

- 2 Februari 2022, 08:45 WIB
Simak Batas waktu menyimpan permanen akun siswa di LTMPT.
Simak Batas waktu menyimpan permanen akun siswa di LTMPT. /pixabay/LTMPT

SEPUTARLAMPUNG.COM - Bagi siswa kelas 12 penting untuk melakukan registrasi di akun LTMPT, dan untuk registrasi akun LTMPT diperlukan NISN, NPSN, dan tanggal lahir.

Tahapan dalam registrasi akun LTMPT sendiri ada 7 tahapan yang harus dilakukan. Namun kapan seorang siswa harus menyimpan akun LTMPT nya secara permanen.

Dilansir seputarlampung.com dari akun instagram ltmptofficial, batas waktu untuk menyimpan akun LTMPT dimulai dari 8 Februari 2022 sampai 15 Februari 2022.

Baca Juga: Harga Minyak Goreng Rp11.500 per Liter Berlaku Hari Ini 1 Februari 2022, Simak Penjelasannya di Sini!

Atau setelah pihak sekolah telah menyelesaikan finalisasi data PDSS pada akun sekolah. Lalu apakah yang harus dilakukan siswa saat ini?

  • Melakukan registrasi akun LTMPT
  • Mencatat email dan password akun
  • Mengunggah foto sesuai dengan ketentuan.
  • Mencermati data dalam akun siswa, dan jika ada kekeliruan dapat mengecek FAQ di HALO LTMPT halo.ltmpt.ac.id

Berikut ini tahapan dalam melakukan registrasi akun LTMPT.

  • Buka laman portal ltmpt.ac.id dan klik daftar.
  • Pilih menu Daftar untuk bagian siswa.
  • Ketik NISN, NPSN, serta tanggal lahir. Jika sudah, klik Selanjutnya.
  • Masukan email aktif dan password yang mudah diingat.
  • Klik Daftar, lalu akan muncul notifikasi aktifasi akun.
  • Buka inbox atau spam email yang dipakai mendaftar, lalu lakukan aktifasi akun.
  • Login kembali ke portal.ltmpt.ac.id

Baca Juga: Kapan Bulan Rajab di Tahun 2022? Simak Bacaan Niat Puasa Sunnah Rajab, dan Amalan yang Baik Dilakukan

Cara verifikasi data siswa

  • Masuk atau login ke portal.ltmpt.ac.id menggunakan email dan password.
  • Klik Verifikasi Siswa di laman dashboard situs LTMPT.
  • Periksa data dengan teliti pada bagian verifikasi dan validasi ini. Isi data NIK, alamat, agama, nomor telepon yang aktif, dan lain sebagainya.
  • Bila terdapat kesalahan data, maka perubahan data tersebut bisa dilakukan melalui sekolah. Lalu klik Perbarui Data.
  • Klik Selanjutnya untuk bisa menuju laman unggah pasfoto.
  • Klik lagi selanjutnya untuk pindah ke halaman penyesuaian pasfoto. Sesuaikan agar foto jelas.
  • Klik tombol Selanjutnya untuk menuju ke bagian Konfirmasi Data.
  • Bila seluruh data sudah dipastikan dengan benar, centang pernyataan dan klik simpan Permanen.
  • Setelah menyimpan secara permanen, data yang dimasukan sudah tidak bisa diubah. Pastikan sebelumnya data sudah benar. Kemudian klik Unduh Bukti Permanen yang berwarna merah.
  • Simpan bukti tersebut dan jangan sampai hilang.

Itulah batas simpan permanen akun siswa di LTMPT.****

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: LTMPT


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x