Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 SD Halaman 80 81 84 Subtema 2: Hidup Bersih dan Sehat di Sekolah

- 31 Oktober 2021, 07:40 WIB
Ilustrasi anak belajar, kunci jawaban buku tematik SD.
Ilustrasi anak belajar, kunci jawaban buku tematik SD. /Sasin Tipchai/Pixabay/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 2 SD/MI Tema 4 tentang Hidup Bersih dan Sehat di bawah ini diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.

Pada Tema 4 ini siswa akan belajar Subtema 2 Pembelajaran 4 dengan judul Hidup Bersih dan Sehat di Sekolah.

Materi yang dijabarkan yaitu menyebutkan isi teks yang berhubungan dengan lingkungan tidak sehat di sekolah, membuat laporan sederhana tentang lingkungan tidak sehat di sekolah dan menentukan bentuk bangun datar pada urutan berikutnya berdasarkan pola.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Film Horor Korea Terbaru dan Terbaik yang Wajib Ditonton di Akhir Pekan, Tegang!

Pada masing-masing materi tersebut disajikan pertanyaan dan soal yang harus dijawab siswa.

Berikut Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 Subtema 2 Pembelajaran 4 Halaman 80 81 84:

Ayo Membaca (Halaman 80)

Bacalah teks berikut dengan lafal dan intonasi yang tepat!

Aku Malu Punya Pekarangan Sekolah yang Kotor

Banyak warga sekolah tidak peduli terhadap lingkungan. Banyak siswa membuang sampah sembarangan. Taman-taman di depan kelas juga kurang diperhatikan. Lingkungan sekolah menjadi kotor dan tidak rapi. Oleh sebab itu, banyak siswa yang sakit. Keindahan sekolahpun kurang terjaga. Sudah seharusnya kita membudayakan sikap malu. Malu jika pekarangan sekolah tidak bersih.

Pekarangan sekolah tidak bersih karena kurangnya rasa malu pada diri kita. Harusnya kita malu jika pekarangan sekolah kotor. Oleh sebab itu, mulai sekarang mari kita bersihkan pekarangan sekolah dengan baik.

Baca Juga: Ini Syarat Terbaru Naik Kereta Api bagi Anak di Bawah 12 Tahun, Simak Aturan Naik KA Komuter hingga Jarak Jauh

Apa isi teks di atas?

Jawaban: Pekarangan sekolah yang kotor.

Bagaimana ciri-ciri pekarangan sekolah yang tidak bersih?

Jawaban: Banyak sampah yang dibuang sembarangan. Taman-taman di depan kelas juga kurang diperhatikan.

Ayo Mengamati

Amatilah gambar di bawah dengan teliti!

Apakah yang dapat kamu ceritakan setelah mengamati gambar?

Jawaban:

Pekarangan sekolah yang sangat kotor.

Jika melihat pekarangan sekolah kotor, apa yang kamu lakukan?

Jawaban:

Membersihkannya, membuang sampah pada tempatnya, dan menata pekarangan.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 SD Halaman 119 120 121 122 123 124 Subtema 3: Globalisasi dan Cinta Tanah Air

Ayo Menulis (Halaman 81)

Tulislah hasil pengamatanmu tentang pekarangan sekolah yang tidak bersih! Tuliskan pada kolom berikut!

Jawaban:

Pekarangan Sekolah yang Tidak Bersih

Pekarangan sekolah yang tidak bersih adalah pekarangan yang tidak terawat. Pekarangan tidak dijaga dengan baik. Banyak sampah yang berserakan. Sampah tidak dibuang pada tempat yang telah disediakan. Taman juga tidak dirawat. Rumput tumuh dimana-mana. Tanaman dan bunga pun kering meranggas. Lingkungan sekolah menjadi kotor dan tidak rapi. Pekarangan sekolah yang kotor membuat suasana di sekolah tidak nyaman. Lalat-lalat berterbangan sehingga banyak kuman. Siswa bisa terkena penyakit. Oleh karena itu, pekarangan sekolah harus dijaga kebersihannya dengan membuang sampah pada tempat yang disediakan. Mencabut rumput liar yang mengganggu tanaman. Sekolah yang rapi akan membuat siswa nyaman.

Halaman 84

Tentukan bentuk bangun datar selanjutnya sesuai dengan pola-pola berikut!

Jawaban:

Baca Juga: KJP Plus Tahap 2/2021 SD-SMA Cair November? Maaf, 5 Golongan Siswa Ini Terpaksa Dicoret dari Daftar Penerima

Gambar 1 

Gambar 1
Gambar 1 Buku Tematik Kemendikbud

*) Disclaimer : Pembahasan dan kunci jawaban dalam artikel ini hanya merupakan panduan bagi orang tua dalam mendampingi putra-putrinya belajar di rumah.

**) Penulis merupakan alumnus Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) dan memiliki pengalaman mengajar di lembaga privat mulai dari SD sampai SMA.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah