Melakukan Percobaan Membuat Infused Water: Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 SD Halaman 71

- 28 Oktober 2021, 12:15 WIB
Ilustrasi infused water.
Ilustrasi infused water. /Pixabay/Jenesuispas

SEPUTARLAMPUNG.COM – Kunci jawaban Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas 5 SD/MI Tema 3 tentang makanan sehat di bawah ini diharapkan dapat membantu orang tua dan guru dalam mengoreksi jawaban siswa.

Pada Tema 3 ini siswa akan belajar Subtema 2 Pembelajaran 4 dengan judul Pentingnya Makanan Sehat bagi Tubuh.

Materi yang dijabarkan yaitu melakukan percobaan membuat infused water. Pada masing-masing materi tersebut disajikan pertanyaan dan soal yang harus dijawab siswa.

Baca Juga: Mengamati Iklan yang Ada di Televisi dan Menentukan Kata Kunci: Kunci Jawaban Tema 3 Kelas 5 SD Halaman 69

Berikut Kunci Jawaban Tema 3 kelas 5 SD/MI Subtema 2 Pembelajaran 4 Halaman 71 :

Ayo Membaca (Halaman 71)

Infused water atau spa water atau dalam bahasa Indonesia disebut dengan air infus sedang menjadi tren kesehatan yang baru di luar negeri. Kini air infus juga merebak sampai di Indonesia.

Air infus ini adalah air bening yang telah diberi tambahan potongan buah atau herbal sehingga memberikan sensasi rasa air tertentu. Air infus bermanfaat bagi kesehatan. Secara teknis, air infus dibuat dengan memasukkan irisan buah-buahan ke dalam air putih, kemudian didiamkan beberapa jam sampai sari buahnya keluar dan air akan berubah rasanya.

Namun, jangan hanya ikut-ikutan mengonsumsinya. Kenali dahulu manfaat dari bahan-bahan yang dimasukkan ke dalam air dalam botol tersebut. Dengan mengenali manfaat dari bahan-bahan yang digunakan, kita dapat memperoleh lebih banyak manfaat yang sesuai dengan kebutuhuan tubuh kita.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Buku Tematik Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x