Cek di JakOne Mobile dan kjp.jakarta.go.id untuk Mengetahui Dana KJP Plus Tahap 1 sudah Cair Bagi Siswa SD

- 15 Oktober 2021, 11:20 WIB
Info jadwal pencairan KJP Plus Oktober 2021
Info jadwal pencairan KJP Plus Oktober 2021 /Pemprov DKI Jakarta/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Dana KJP Plus Tahap 1 bagi masyarakat DKI Jakarta telah cair, penerima segera cek di aplikasi jakone mobile dan juga kunjungi link kjp.jakarta.go.id.

Berbeda dengan siswa jenjang SMP-SMK yang belum mendapat pengumuman resmi terkait pencairan dana KJP plus, bagi siswa SD terlebih dulu diumumkan.

Melalui akun Instagram resmi @jakone.mobile, Kamis, 14 Oktober 2021, hingga kini telah sampai pada tahap pencairan.

Baca Juga: 12 Keutamaan Membaca Ayat Kursi Setiap Hari, Mulai Diberkahi Sepanjang Waktu hingga Setan Takut Mendekat

Hal ini sebagaimana disampaikan “Pengumuman bagi kamu penerima KJP Plus tahap 1 tahun 2021. Ada info penting yang harus banget kamu ketahui nih, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap 1 tahun 2021 akan dilaksanakan secara bertahap. Pencairan hari ini untuk jenjang SD sederajat," tulis akun @jakone.mobile.

Namun perlu diketahui, adapun bagi siswa yang tidak termasuk dalam kriteria penerima KJP Plus Tahap 1/2021 sebagai berikut:

1. Tidak terdaftar di jenjang satuan pendidikan Provinsi DKI Jakarta bagi siswa SD SMP SMA dan SMK.

2. Tidak berdomisili sebagai warga DKI Jakarta.

3. Pada DTKS harus diperhatikan apakah sesuai ketentuan yang ditetapkan dengan keputusan Gubernur sebagai tidak terdaftar di laman tersebut.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah